Wakil Ketua MPR, Oesman Sapta Odang lantik dua PAW Anggota MPR
Jakarta - Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang (OSO) didampingi Mahyudin dan Hidayat Nurwahid melantik dua anggota MPR pergantian antar waktu (PAW) periode 2014-2019.
OSO langsung memandu pengucapan sumpah kedua anggota MPR tersebut. Mereka adalah Jimmy Demianus daerah pemilihan (dapil) Papua Barat, dan Erwin Tobing dapil Kalbar. Erwin menggantikan Karolin Margret Natasha yang terpilih menjadi bupati Landak, Kalbar.Dalam sambutannya, OSO meyakini kedua anggota MPR baru itu mampu menjalankan tugas kenegaraan. Erwin merupakan purnawirawan Polri berpangkat inspektur jenderal (Irjen) sudah terbiasa dengan kedisiplinan. Sedangkan Jimmy, merupakan mantan aktivis yang kaya kreativitas dan wawasan."Di MPR diwakili orang yang wakili kepentingan politik dan daerah. Karenanya harus berpolitik kebangsaan. Kita boleh berbeda dari asal daerahnya, asal fraksinya, ketika di MPR tujuan satu Indonesia yang dicita-citakan," kata OSO, dalam sambutannya, di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (26/7).Warta MPR