Minggu, 24/11/2024 11:47 WIB

FPKB Gelar Penganugerahan Pemenang PKB Movie Award 2017

PKB Movie Award 2017 merupakan bentuk penghargaan terhadap dedikasi anak bangsa yang ikut serta dalam festival film pendek PKB Movie Award 2017 dengan tema

PKB Movie Award 2017

Jakarta - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) di DPRRI menggelar acara Penganugerahan Pemenang PKB Movie Award 2017 di Museum Fatahillah, Jakarta, Sabtu (19/8/2017). Acara tersebut merupakan bentuk penghargaan terhadap dedikasi anak bangsa yang ikut serta dalam festival film pendek PKB Movie Award 2017 dengan tema "Pancasila Kita".

Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar (cak Imin) dipastikan mengahadiri acara tersebut.

"Acara ini akan dihadiri sang pemimpin, Ketua Umum DPP PKB, Drs. H A Muhaimin Iskandar MSi," ujar Ketua FPKB Ida Fauziyah dalam rilisnya yang diterima Jurnas.com di Jakarta, Sabtu (19/8/2017).

Diketahui, PKB Movie Award 2017 merupakan program kerjasama DPP PKB dengan FPKB DPRRI untuk mewadahi kreatifitas anak muda pegiat seni. Program tersebut berupa festifal film bertajuk "Pancasila Rumah Kita" dengan memperebutkan hadiah total Rp 45 juta.

Sebelumnya, cak Imin mengatakan PKB Movie Award merupakan bentuk perhatian pihaknya dalam rangka memotifasi para generasi muda pelaku seni film untuk terus menggali potensi kreatifitasnya didunia perfilman. 

"Bikin dengan kreatif dan inovatif cerita tentang persaudaraan, cerita tentang tanah air, dan semua adalah tentang Pancasila rumah kita," kata cak Imin beberapa waktu lalu saat launching PKB Movie Award di gedung Nusantara II DPRRI, Senayan, Kamis (1/6/2017).

KEYWORD :

PKB Movie Award Cak Imin Ida Fauziah




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :