Sabtu, 23/11/2024 02:30 WIB

Karpet Merah Sambut Partai Komunis Vietnam

Karpet merah digelar di Gedung Nusantara III DPR dan Gedung Nusantara IV DPR menuju Ruang Delegasi menyambut kedatangan petinggi Partai Komunis Vietnam.

Karpet Merah di DPR Sambut Partai Komunis Vietnam

Jakarta - DPR, MPR dan DPD menyambut delegasi Partai Komunis Vietnam/" style="text-decoration:none;color:red;font-weight:bold">Partai Komunis Vietnam yang diwakili sekretaris jenderalnya Nguyen Phu Trong, di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (22/8).

Karpet merah digelar di Gedung Nusantara III DPR dan Gedung Nusantara IV DPR menuju Ruang Delegasi menyambut kedatangan petinggi Partai Komunis Vietnam/" style="text-decoration:none;color:red;font-weight:bold">Partai Komunis Vietnam. Selain karpet merah, kedatangan sejumlah petinggi Partai Komunis Vietnam/" style="text-decoration:none;color:red;font-weight:bold">Partai Komunis Vietnam itu juga mendapat pengamanan yang cukup ketat di Gedung DPR.

Meski terkesan istimewa dan bertentangan dengan ideologi Indonesia, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengatakan, kunjungan Partai Komunis Vietnam/" style="text-decoration:none;color:red;font-weight:bold">Partai Komunis Vietnam tersebut tidak berkaitan dengan ideologi bangsa Indonesia.

Menurutnya, pengamanan dan karpet merah tersebut merupakan bagian dari protokoler yang berlaku bagi setiap tamu negara yang hadir di Gedung DPR.

"Namanya dalam diplomasi kita bagian dari domain teknis penerimaan tamu. Tidak ada hubungannya dengan ideologi. Ideologi itu urusan mereka,” kata Fahri, di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (22/8).

Apalagi, kata Fahri, Vietnam merupakan negara yang menganut partai tunggal seperti Tiongkok. Menurutnya, Nguyen Phu sebagai Sekjen Partai Komunis pasti sosok terhormat di Vietnam. Untuk itu, pemerintah menyediakan protokoler untuk menyambut tamu terhormat.

"Kita secara keseluruhan menganggap komunisme dalam apa pun tidak akan berkembang dan punya masa depan. Tapi karena dia tamu, negaranya berdaulat ya harus kita terima," tegasnya.

KEYWORD :

Gedung DPR Partai Komunis Vietnam Partai Komunis




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :