Bupati Kutai Kartanegara, Rita Widyasari mengenakan rompi orange milik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai menjalani pemeriksaan pertama dan langsung ditahan.
Jakarta - Bupati Kutai Kartanegara, Rita Widyasari tak lagi terlihat rapi. Wajahnya cukup lelah usai menjalani pemeriksaan sebagai tersangka dugaan gratifikasi di Komisi Pemberantasan Korupsi, Jumat (6/9).
Keluar dari KPK pada malam hari, Ketua DPD Partai Golkar Kalimantan Timur ini sudah mengenakan tropi yang identik dengan para koruptor. Ya, malam ini juga dia langsung dijebloskan di tahanan Rutan Klas I Cipinang, cabang Gedung Merah Putih. Rita tidak sendiri sebagai tahanan dalam kasus yang mejeratnya. Ada rekannya, Khairuddin yang dikenal sebagai pentolan Tim 11. Kelompok ini dikabarkan semacam tink tank sang Bupati ini juga masuk bui di Rutan Pomdam Guntur. "Saya ngga ngerti yang mana namanya tim 11 itu. Itu isu saja yang dibuat-buat," ujar Rita.Rita Widyasari Kutai Kartanegara Khairuddin