Massa Aksi Demonstrasi Iran
Dubai - Demonstran Iran menyerang kantor polisi pada larut malam, Senin (1/1). Kantor berita dan laporan media sosial mengatakan, pasukan keamanan berjuang untuk menghadapi aksi unjuk rasa paling berani bagi sejak kerusuhan tahun 2009.
Video di media sosial menunjukkan bentrokan yang kuat di kota pusat Qahderijan antara pasukan keamanan dan pemrotes yang mencoba menduduki sebuah kantor polisi, dimana sebagian bangunannya terbakar. Belum ada laporan yang bisa dikonfirmasi tentang korban di antara para demonstran.Seperti dikutip dari reuters,Selasa (2/1) di kota barat Kermanshah, demontran membakar tiang polisi lalu lintas. Namun tidak ada yang terluka dalam insiden tersebut, demikian kata kantor berita Mehr.Demonstrasi berlanjut pada hari kelima. Sekitar 13 orang dilaporkan tewas pada hari Minggu dalam gelombang kerusuhan terburuk sejak aksi massa pada tahun 2009 untuk mengutuk pemilihan kembali presiden Mahmoud Ahmadinejad.Iran Demonstran Kantor Polisi