Sabtu, 23/11/2024 06:55 WIB

AS Ancam Beri Sanksi Pejabat Korup Venezuela

Executive Order 13692 menargetkan Rodolfo Clemente Marco Torres, Francisco Jose Rangel Gomez, Fabio Enrique Zavarse Pabon dan Gerardo Jose Izquierdo Torres.

Bendera Venezuela (foto: upi.com)

Jakarta - Departemen Keuangan Amerika Serikat mengeluarkan sanksi untuk melawan empat pejabat pemerintah Venezuela yang dituduh korupsi.

"Presiden Maduro dan lingkaran dalamnya terus menempatkan kepentingan mereka sendiri di atas kepentingan rakyat Venezuela," kata Menteri Keuangan Amerika Serikat Steven T. Mnuchin dalam pengumuman tersebut.

"Tindakan ini menggarisbawahi tekad Amerika Serikat untuk menahan Maduro dan yang lainnya terlibat dalam korupsi di Venezuela. Kami meminta pihak-pihak yang berkepentingan dan mitra internasional di seluruh dunia untuk bergabung dengan kami untuk mengisolasi rezim ini," lanjutnya.

Executive Order 13692 menargetkan Rodolfo Clemente Marco Torres, Francisco Jose Rangel Gomez, Fabio Enrique Zavarse Pabon dan Gerardo Jose Izquierdo Torres. Sanksi tersebut akan membekukan semua aset yang tunduk pada yurisdiksi AS dari empat pejabat militer dan pemerintah serta melarang orang-orang AS membantunya.

Torres dikaitkan dengan skema korupsi terkait impor makanan, yang dikendalikan oleh pemerintah Venezuela, sementara Gomez terkait dengan jaringan pejabat militer yang korup.

Pabon diduga bertanggung jawab atas tindakan penindasan oleh anggota Garda Nasional Bolivarian terhadap pemrotes jalanan di negara tersebut dan Torres telah diduga menggunakan posisi militernya untuk mendapatkan keuntungan dari korupsi.

Menurut laporan bendahara AS, keempat pejabat tersebut melanggar Konstitusi Venezuela tahun 1999 yang menyatakan bahwa pejabat militer harus bekerja tanpa orientasi politik dan dalam hal apapun atas pelayanan seseorang atau keberpihakan politik .

Penunjukan terhadap pejabat militer menggambarkan korupsi yang terus berkembang di bawah rezim Presiden Venezuela Nicolas Maduro.

KEYWORD :

Amerika Serikat Venezuela Korupsi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :