Bendera kebangsaan Palestina
Jakarta – Pasukan Israel kembali menahan 16 orang Palestina dalam serangan, Minggu malam (11/03) di Tepi Barat yang diduduki Israel.
Dilansir Anadolu, individu-individu tersebut ditangkap karena diduga terlibat dalam aksi terorisme yang dilakukan di kawasan militer.
Tercatat, sekitar 6.400 warga Palestina saat ini ditahan di penjara Israel, termasuk puluhan perempuan dan 300 anak di bawah umur.
450 di antaranya berada di bawah apa yang Israel sebut sebagai "penahanan administratif" di mana mereka tidak menghadapi pengadilan atau tuduhan. Dua belas anggota Dewan Legislatif Palestina juga berada dalam tahanan Israel.
Selama kericuhan antara Palestina dan Israel meningkat, tantara militer Israel terus melakukan pencarian terhadap orang-orang Palestina yang mencoba melakukan aksi terorisme atau menyerang Israel.
KEYWORD :Israel Palestina Teroris