Minggu, 24/11/2024 01:01 WIB

Debat Perdana Cagub NTT, Pasangan Benny K Harman Unggul

Debat perdana pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT 2018 telah selesai digelar di Jakarta. Semua pasangan calon hadir, kecuali cagub dari PDIP Marianus Sae lantaran tengah berurusan dengan kasus hukum di KPK.

Pasangan Cagub NTT, Benny K Harman dan Benny

Jakarta - Debat perdana pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) 2018 telah selesai digelar di Jakarta. Semua pasangan calon hadir, kecuali cagub dari PDI Perjuangan (PDIP) Marianus Sae lantaran tengah berurusan dengan kasus hukum di KPK.

Usai debat berlangsung mendapat respon positif dari media sosial (Medsos) khususnya twitter. Dalam twitter I News TV usai debat berlangsung pasangan Benny K Harman dan Benny Litelnoni mendapatkan respon 41 persen, dan disusul pasangan Viktori-Joss  24 persen, pasangan Marianus Sae-Emmi 24 persen dan Esthon-Cris 12 persen.

Seperti diketahui, debat berjalan dengan lancar dan tertib. Semua calon menjawab berbagai pertanyaan, baik dari moderator maupun calon. Seperti dalam pemaparan cagub Benny K Harman merinci dengan gamblang program untuk lima tahun ke depan jika dipercaya memimpin NTT.

"Untuk lima tahun kedepan kami sudah menyusun visi dan misi. Semua itu disusun setelah turun daerah bertemu dengan masyarakat," tegas Benny K Harman mengawali awal debat.

Menurut Benny semua program yang digagas itu demi terwujudnya NTT yang maju adil dan aman serta sejahtera. "Program yang kita lakukan tentunya di dukung oleh birokrasi yang kuat dan wibawa," jelas pasangan yang diusung Partai Demokrat, PKS dan PKPI ini.

Mantan Wakil Ketua Komisi III ini menegaskan, lima agenda utama jika dipercaya memimpin NTT yakni reformasi birokrasi, akan pembaruhi lembaga sosial kemasyarakat, meningkatkan wirasausaha dan pembangunan yang merata.

"Tentunya ditunjang dengan adanya ekonomi wilayah, mengurangi pengangguran, masalah lain prihal TKI dan TKW harus dibenahi, dan konsen dengan penegakan hukun dan HAM," terangnya.

Sementara, cagub yang diusung Nasdem Viktor B. Laiskodat secara terang-terangan memuji dan mengakui kemampuan Cagub NTT,  nomor urut tiga,  Benny K Harman.

Mantan rekan kerjanya di DPR itu menilai sosok Benny K Harman cukup pintar. Pernyataan Viktor tersebut saat menyangah jawaban paslon nomor dua pada debat kandidat cagub cawagub NTT, terkait masalah gizi buruk di NTT.

"Pak Benny ini minum susu makanya pintar sekali orang ini," kata Viktor B Laiskodat dengan serius.

Viktor menyebut merupakan orang dengan tingkat kecerdasan sangat tinggi di NTT karena selalu mengkonsumsi susu. “Kalau bicara hukum sama pak Benny maka orang NTT habis semua, karena gizinya cukup," puji Viktor.

KEYWORD :

Pilkada 2018 Pilgub NTT Benny K Harman




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :