Amoroso Katamsi (Kedua kanan) memerankan sosok Presiden Soeharto pada film Penghianatan G30SPKI
Jakarta- Aktor kawakan Indonesia, Amoroso Katamsi dikabarkan meninggal dunia pada usia 78 tahun dini hari tadi atau sekitar pukul 01.40 WIB di RS TNI Angkatan Laut Mintoharjo, Bendungan Hilir Jakarta.
Pria kelahiran Jakarta, 21 Oktober 1940 itu, kerap dikenal sebagai sosok yang memerani Presiden Soeharto. Dan kabar duka itu diinformasikan oleh akun Goenawan Muhammad di twitternya; "Amaroso Katamsi, aktor yang memerankan Presiden Suharto dalam pelbagai film, meninggal dinihari Selasa ini," tulis Goenawan di Twitter miliknya, Selasa (17/4).Si `kembaran Soeharto" ini lebih dikenal sosoknya saat berperan sebagai Seoharto pada film "Penghianatan G30SPKI pada tahun 1982 yang disutradarai Arifin C Noer. Pernah juga membintangi film Djakarta 1966, Serangan Fajar, dan terakhir tahun 2015 dengan film Dibalik 1998. Amoroso Katamsi adalah ayah dari suami dari penyanyi seriosa Indonesia, Pranawengrum Katamsi, ayah dari Aning Katamsi yang juga penyayi seriosa, dan Doddy Katamsi, vokalis band rock Elpamas.Baca juga :
House of the Dragon Sukses, Spin-Off Game of Thrones Kedua Dimulai: A Knight of the Seven Kingdoms
KEYWORD : House of the Dragon Sukses, Spin-Off Game of Thrones Kedua Dimulai: A Knight of the Seven Kingdoms
Penghianatan G30SPKI Amaroso Katamsi Film