Ketua DPP PDIP, Andreas Hugo Pareira
Jakarta - Berdasarkan hasil survei yang dirilis Media Survei Nasional (Median), pasangan Jokowi-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai kandidat calon presiden dan calon wakil presiden (Capres dan Cawapres) terkuat untuk menghadapi Pilpres 2019.
Menanggapi hal itu, Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Andreas Hugo Pareira menyambut baik hasil survei tersebut. Menurutnya, hasil survei itu akan menjadi salah acuan bagi partai koalisi untuk menentukan Cawapres mendampingi Presiden Jokowi."Itu kan simulasi melalui lembaga survei, bisa menjadi salah satu referensi. Kita lihatlah nanti, kan prosesnya masih jauh," kata Andreas, di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (17/4).Kata Andreas, Presiden Jokowi akan menentukan Cawapres setelah mengetahui siapa kandidat penantang dalam menghadapi Pilpres 2019 nanti.Baca juga :
Gus Imin: Jangan Jadi Kader NU Pengecut!
Diketahui, Direktur Riset MEDIAN, Sudarto mengatakan, berdasarkan elektabilitas skenario tiga pasangan kandidat Capres dan Cawapres pada Pilpres 2019, pasangan Jokowi-Cak Imin memiliki elektabilitas tertinggi.Dimana, Jokowi-Cak Imin memperoleh elektabilitas tertinggi sebesar 41,3 persen, Jokowi-Hari Tanoesudibjo 40,2 persen, Jokowi-Wiranto 39,0 persen, Jokowi Chairul Tanjung 38,7 persen, dan Jokowi-Zulkifli Hasan 38,1 persen.
Gus Imin: Jangan Jadi Kader NU Pengecut!
Pilpres 2019 Presiden Jokowi Cawapres Muhaimin Iskandar