Sabtu, 23/11/2024 07:08 WIB

FKUB Jaktim akan Gelar Fun Run Kebhinnekaan

Untuk mengeratkan rasa persatuan, kesatuan dan kebersamaan tanpa mengenal perbedaan Suku, Agama, Ras dan Golongan serta melestarikan semangat Bhinneka Tunggal Ika.

FKUB Jakarta Timur Fun Run Kebhinnekaan 2018 (Foto: Istimewa)

Jakarta - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jakarta Timur  akan menggelar "Fun Run Kebhinnekaan 2018". Acara yang bertema "Bersatu Nyok, Bersama Nyok dalam Fun Run" pada Minggu (13/5) pagi di Pintu Air Banjir Kanal Timur (BKT) Malaka Sari, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana, yang juga bertindak sebagai Pelindung kegiatan Fun Run Kebhinnekaan 2018 mendukung penuh  lomba lari sejauh 5 kilometer untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional.

Lebih lanjut Bambang menyebutkan bahwa keikutsertaan Pihak Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur pada acara tersebut menyusul surat permohonan audiensi oleh Panitia Gabungan FKUB dan Lintas Agama.

"Untuk mengeratkan rasa persatuan, kesatuan dan kebersamaan tanpa mengenal perbedaan Suku, Agama, Ras dan Golongan serta melestarikan semangat Bhinneka Tunggal Ika," ujar Bambang dalam keterangan tertulisnya yang diterima jurnas.com, Jumat (11/4)

"Kami Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur memberikan dukungan kerja sama demi suksesnya acara tersebut dalam bentuk bantuan koordinasi dan fasilitasi dari instansi-instansi terkait, baik dijajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur maupun instansi terkait di luar jajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur," sambungnya.

Sementara itu menurut, Ketua FKUB Jakarta Timur, Anshori Ya`kub tujuan utama diadakan Fun Run Kebhinnekaan 2018 adalah meningkatkan persaudaraan lintas agama, lintas sosial, lintas budaya.

"Kita tidak lagi mempersoalkan perbedaan agama, suku, ras, atau golongan. Betapa indahnya kerukunan," kata Anshori.

Dihari yang sama juga akan diresmikan Prasasti Kebhinnekaan yang dipimpin langsung Walikota Jakarta Timur, sebagai upaya segenap komponen masyarakat untuk melestarikan dan mempertahankan semangat Bhinneka Tunggal Ika.

KEYWORD :

FKUB Fun Run Kebhinnekaan Bambang Musyawardana




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :