Banser NU geruduk Kantor PDIP di Banyumas
Jakarta - Satgas PDI Perjuangan (PDIP) meminta maaf kepada Barisan Anshor Serbaguna (Banser) Nahdlatul Ulama (NU). Permintaan maaf itu setelah Banser NU menggeruduk kantor PDIP Banyumas.
Juru Bicara aksi Banser NU Gus Indra mengatakan, setelah Banser NU menggeruduk kantor PDIP, aparat kepolisian melakukan mediasi. Lalu, Satgas PDIP menyampaikan permohonan maaf."Kemudian oleh Kapolres dimediasi. Satgas Kabupaten Banyumas memohon maaf kepada Banser NU, kepada Nahdiyin Kabupaten Banyumas dan korban," kata Gus Indra, kepada Jurnas.com, Jakarta, Selasa (26/6).Selain menyampaikan permohonan maaf, kata Gus Indra, Satgas PDIP juga mencabut laporan atas tuduhan adanya politik uang ketika acara tahlilan tersebut. "Mereka menarik laporan ke Paswascab atas dugaan politik uang," terangnya.Banser PDIP NU