Jum'at, 27/12/2024 01:18 WIB

Enam Ketum Partai Sepakati Satu Nama Cawapres Jokowi

Presiden Jokowi menggelar pertemuan dan makan malam bersama seluruh ketua umum (Ketum) partai pendukung pada Pilpres 2019 nanti. Dalam pertemuan tersebut sekaligus membahas sosok calon wakil presiden (Cawapres).

Presiden Jokowi menggelar pertemuan dengan Ketum Partai Pendukung

Jakarta - Presiden Jokowi menggelar pertemuan dan makan malam bersama seluruh ketua umum (Ketum) partai pendukung pada Pilpres 2019 nanti. Dalam pertemuan tersebut sekaligus membahas sosok calon wakil presiden (Cawapres).

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengungkapkan, pertemuan enam ketum partai tersebut menyepakati satu nama Cawapres untuk mendampingi Presiden Jokowi di Pilpres 2019 mendatang.

"Tadi pembahasan terkait dengan isu-isu terkini dan terkait enam partai yang sudah mendukung Presiden. Pembicaraannya bulat, termasuk terkait dengan kesepakatan wapres," kata Airlangga, kepada wartawan, Jakarta, Senin (23/7).

Kata Airlangga, koalisi partai politik pendukung Jokowi sudah solid, yakni PDIP, Golkar, PKB, NasDem, PPP, dan Hanura. Menurutnya, seluruh Ketum parpol juga sudah menyepakati satu nama cawapres yang akan mendampingi Jokowi.

"Semua sudah menyepakati bahwa mekanismenya diserahkan kepada Presiden dan disepakati juga bahwa waktu dan titelnya juga nanti Pak Presiden akan sampaikan. Jadi semua sudah sepakat. Yang jelas sudah bulat," terangnya.

KEYWORD :

Pilpres 2019 Presiden Jokowi Cawapres Muhaimin Iskandar




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :