Sabtu, 23/11/2024 11:55 WIB

AS Desak Korut Segera Tepati Denuklirisasi

Amerika Serikat (AS) mendesak Korea Utara (Korut) segera melaksanakan komitmennya untuk melakukan denuklirisasi

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Mike Pompeo (Foto: IRNA)

Washington – Amerika Serikat (AS) mendesak Korea Utara (Korut) segera melaksanakan komitmennya untuk melakukan denuklirisasi, sesuai hasil pertemuan Presiden AS Donald Trump dan Pemimpin Korut Kim Jong-un.

Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo mengatakan, hingga saat ini Korut jauh dari kata memenuhi janji denuklirisasi. Malah, negara yang berada di bawah kepemimpinan Kim itu kini terindikasi melanggar sejumah resolusi Dewan Keamanan PBB.

“Masih banyak cara untuk membersihkan nuklir Korut,” kata Pompeo kepada awak media pada Jumat (3/8) di Singapura, sebelum menghadiri forum keamanan Asia dengan Menteri Luar Negeri Korea Utara.

Dilansir dari Associated Press, Pompeo telah memimpin negosiasi dengan Korut sebanyak tiga kali sejak April silam. Dalam forum yang berlangsung di Singapura nanti, Trump dan Pompeo diperkirakan akan melakukan pertemuan khusus, namun rencana ini belum dikonfirmasi pejabat Departemen Luar Negeri.

“Dunia menuntut dia (Korut) melakukan denuklirisasi, sesuai resolusi Dewan Keamanan PBB. sejauh mereka berperilaku tidak konsisten dengan itu, artinya mereka melanggar salah satu atau kedua resolusi DK PBB,” tegas Pompeo.

“Kami yakin masih bisa mencapai apa yang kami cari,” imbuhnya.

Sebelumnya, Gedung Putih menerima surat dari Kim, namun tidak memberikan rincian tentang isi surat tersebut. Juru bicara Gedung Putih Sarah Huckabee Sanders mengatakan surat-surat itu ditujukan untuk komitmen mereka melakukan denuklirisasi lengkap di Korea Utara.

KEYWORD :

Amerika Serikat Korea Utara Nuklir




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :