Jum'at, 22/11/2024 13:16 WIB

Hinca Ingatkan Peran Keluarga Dalam Mencegah Narkoba

Persoalan narkoba masih terus menghantui generasi muda di tanah air khususnya di Sumatera Utara (Sumut). Untuk itu, peran keluarga dinilai cukup penting untuk mengatasi masalah tersebut.

Sekjen Partai Demokrat, Hinca Panjaitan

Jakarta - Persoalan narkoba masih terus menghantui generasi muda di tanah air khususnya di Sumatera Utara (Sumut). Untuk itu, peran keluarga dinilai cukup penting untuk mengatasi masalah tersebut.

Demikian disampaikan Anggota MPR, Hinca Panjaitan, saat menggelar sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan, di Aula Buffet Mangga, Desa Pulau Rakyat Tua,  Kecamatan Pulau Rakyat, Asahan, Sumut, beberapa waktu lalu.

Menurutnya, Sumut menjadi jalur utama masuknya narkoba baik dari daerah maupun dari selat Malaka. Hal itu dinilai cukup mengkhawatirkan generasi muda ke depan.

Karena itulah, Hinca menyampaikan pentingnya keluarga menjadi benteng terdepan dalam mencegah setiap anggota keluarga terjerat dalam lubang gelap narkoba.

"Makna the Power of emak-emak itu bukan sembarangan kata, istilah tersebut keluar karena begitu besarnya peran ibu dalam membentengi keluarganya dari semua asupan negatif termasuk narkoba," kata Hinca.

Hinca menekankan, pentingnya menjunjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan dalam kehidupan sosial. Sebagai mana juga yang tertanam dalam Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI.

"Keluarga adalah sentral, karena itu membangun nilai-nilai kekeluargaan sejak dini agar anak dan angggota keluarga menjadi terbuka dan menjauhi narkoba," katanya.

KEYWORD :

Warta MPR Sekjen Demokrat Hinca Panjaitan




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :