Minggu, 24/11/2024 02:13 WIB

Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022, Korut-Korsel Bentrok

Korea Selatan (Korsel) dan Korea Utara (Korut) yang tergabung dalam Grup H, akan bertanding kandang dan tandang.

Piala Dunia 2022 Qatar

Kuala Lumpur, Jurnas.com – Pertarungan derbi akan tersaji di babak grup kualifikasi Asia untuk Piala Dunia 2022. Korea Selatan (Korsel) dan Korea Utara (Korut) yang tergabung dalam Grup H, akan bertanding kandang dan tandang.

Selain duo Korea, Grup H juga dihuni oleh tiga negara lainnya, antara lain Lebanon, Turkmenistan, dan Sri Langka yang juga berjuang merebut tiket ke Piala Dunia 2022 di Qatar.

Pertandingan panas karena suhu geopolitik tak hanya menimpa Korsel dan Korut. Arab Saudi dan Yaman juga tergabung di Grup D. Sebab seperti diketahui, perang sipil di Yaman tak lepas dari campur tangan Saudi.

Adapun hasil Indonesia yang masuk Grup G tergabung dengan Uni Emirat Arab dan tiga negara dari Asia Tenggara, yakni Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Sementara tuan rumah Qatar, kendati sudah dipastikan lolos, tetap bermain di babak penyisihan grup, mengingat ini juga merupakan kualifikasi untuk Piala Asia 2023 yang bakal dimainkan di China. Qatar tergabung dengan Oman, India, Afganistan, dan Bangladesh.

Grup A

China

Suriah

Filipina

Maladewa

Guam

 

Grup B

Australia

Yordania

Taiwan

Kuwait

Nepal

 

Grup C

Iran

Irak

Bahrain

Hongkong

Kamboja

 

Grup D

Arab Saudi

Uzbekistan

Palestina

Yaman

Singapura

 

Grup E

Bangladesh

Oman

India

Afghanistan

Bangladesh

 

Grup F

Jepang

Kirgistan

Tajikistan

Myanmar

Mongolia

 

Grup G

Uni Emirat Arab

Vietnam

Thailand

Malaysia

Indonesia

 

Grup H

Korea Selatan

Lebanon

Korea Utara

Tukmenistan

Sri Lanka

KEYWORD :

Piala Dunia 2022 Korea Selatan Korut




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :