Sabtu, 23/11/2024 21:03 WIB

Prabowo Calon Menhan, Ketua DPR: Semoga Memberi Solusi Bagi Bangsa dan Negara

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dikabarkan akan menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) dalam kabinet pemerintahan Presiden Jokowi-Ma`ruf Amin.

Ketua DPR, Puan Maharani

Jakarta, Jurnas.com - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dikabarkan akan menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) dalam kabinet pemerintahan Presiden Jokowi-Ma`ruf Amin.

Menanggapi hal itu, Ketua DPR Puan Maharani berharap, jika benar dilantik sebagai Menhan, Prabowo dapat memberi solusi yang lebih baik bagi bangsa dan negara.

Ketua DPP PDIP Puan Maharani merespons keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Ketum Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon Menteri Pertahanan (Menhan).

"Semoga kalau memang beliau (Prabowo) kemudian betul dilantik sebagai Menhan, ya harusnya nanti bisa memberikan solusi yang lebih baik bagi bangsa dan negara," kata Puan, di Gedung DPR, Jakarta, Senin (21/10).

Meski demikian, Puan menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden Jokowi terkait penunjukkan para pembantunya yang akan duduk di Kabinet Kerja jilid II. Menurutnya, Presiden Jokowi sebagai pemegang hak prerogatif pati memiliki berbagai pertimbangan dalam memilih para menteri.

"Pasti Pak Presiden sudah punya pertimbangan-pertimbangan sehingga meminta Pak Prabowo untuk masuk dalam pemerintah, kalau nanti dilantik. Saya kan nggak bisa mendahului," terangnya.

Sebelumnya, usai bertemu Presiden Jokowi, Prabowo mengaku, diminta untuk membantu pemerintahan jilid ke kedua lima tahun ke depan.

"Saya baru saja menghadap presiden RI yang kemarin baru dilantik. Kami diminta untuk memperkuat kabinet beliau," kata Prabowo, di Istana Negara, Jakarta, Senin (21/10).

Prabowo bersama Partai Gerindra menyatakan siap membantu kabinet pemerintahan Presiden Jokowi-Ma`ruf Amin. Dimana, Prabowo diminta menjadi pembantu Jokowi dibidang pertahanan.

"Saya sudah sampaikan keputusan kami dari Gerindra apabila diminta kami siap membantu dan hari ini resmi diminta. Saya diminta untuk di bidang pertahanan," terangnya.

KEYWORD :

Partai Demokrat Kabinet Jokowi Ketua DPR




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :