Minggu, 24/11/2024 04:03 WIB

Pilkada 2020, Kapolri Jenderal Idham Azis Sampaikan di Rapim Polri

Polri terus melakukan persiapan menghadapi tahun 2020. Rapim Polri digelar untuk samakan persepsi.

Kapolri Jenderal Idham Azis saat berikan kata sambutan di Rapim Polri 2020. (Foto : Jurnas/Ist).

Jakarta, Jurnas.com- Kapolri Jenderal Idham Azis resmi membuka Rapat Pimpinan (Rapim) Polri 2020 yang digelar di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan, Rabu (29/1/2020). Rapat dimulai sekitar pukul 07.30 WIB.

Dalam Rapim Polri tersebut, dihadiri seluruh perwira Polri baik yang ada di luar dan juga di dalam struktur. Dalam kata sambutannya, Jenderal Idham Azis berpersan kepada seluruh jajarannya dimana pun berada, agar fokus pada tiga P yang dihadapi di tahun 2020 ini.

“Kita hadirkan untuk menyamakan persepsi di dalam pelaksanaan tugas-tugas yang akan Polri hadapi di tahun 2020. Tugas tersebut antara lain adalah pengamanan Pilkada yang akan dilaksanakan di 270 lokasi,” jelas Idham Azis dihadapan seluruh jajarannya yang hadir lebih dari 500 perwira Polri.

Dilanjutkan Idham Azis, P yang kedua yang jadi fokus adalah pelaksanaan PON ke-20 tahun 2020 di Papua. Sedangkan P yang ketiga yang dibicarakan adalah pengamanan seluruh proses pembangunan yang dilakukan pemerintah.

“Kira-kira itu yang kita bicarakan dan hal lain seperti pembinaan personel kemudian penanganan kasus yang sekarang sedang dikerjakan Bareskrim sudah dibicarakan secara teknis. Dan saya minta seluruh yang hadir disini, bisa untuk melaksanakannya dengan sebaik-baiknya,” tegas Idham Azis.

Dalam Rapim Polri tersebut hadir Ketua KPK yang juga perwira Aktif, Komjen Pol Firli Bahuri, Anggota DPR Komisi III Masinton Pasaribu dan juga para senior di kepolisian. Ustadz Das’ad Latif hadir memberikan tausiah. Dan juga musisi Iwan Fals yang datang menghibur peserta Rapim Polri 2020.

KEYWORD :

Rapim Polri Idham Azis Perwira Polisi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :