Andre Rosiade
Jakarta, Jurnas.com - Anggota Komisi VI DPR Andre Rosiade yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Barat (Sumbar) dinilai bak mucikari pekerja seks komersial (PSK). Sebab, Andre diisukan telah melakukan penjebakan terhadap PSK di Kota Padang.
Ketua DPP Jaringan Aktivis Indonesia, Donny Manurung mengatakan, Andres semestinya tidak main hakim sendiri terkait adanya prostitusi di Sumbar.
"Jangan langsung main hakim sendiri buat skema penjebakan karena dalam teori hukum tidak ada penjebakan ini kalau saya bilang bully," kata Donny, di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (11/2).
Menurutnya, Andre telah melecehkan kaum wanita. Mengingat, PSK merupakan pekerjaan yang sangat pribadi dan tidak bisa dipidana.
"Saya lahir dari rahim seorang wanita. Kalau wanita dibully seperti itu bagaimana, kalau kita tahu kan PSK itu pekerjaan pribadi dan tidak bisa dipidana justru yang dipidana adalah mucikarinya," katanya.
Kata Donny, anak buah Prabowo Subainto itu turut serta dalam tindakan prostitusi tersebut. Hal itu jika benar Andre melakukan jebakan dan yang menyediakan hotel sebagai tempat prostitusi.
"Kalau saya menduga bisa dibuat seperti mucikari juga dia (Andre), karena dia menguasai tempat dia tahu tempat itu akan dijadikan asusila. Dia menyewanya dan anggota dia yang memakai, nggak tahu anggotanya dia ada di gedung ini atau engga," kata Donny.
Diketahui, kasus ini berawal saat Tim Cyber Ditreskrimsus Polda Sumbar menggerebek sebuah hotel berbintang di kawasan Bundo Kanduang Padang pada Minggu 26 Januari 2020. Seorang wanita berinisial N tersebut diduga melakukan praktik seks komersial lewat aplikasi MiChat. Bersama N, polisi juga mengamankan seorang lelaki yang diduga germo, uang sebesar Rp 750 ribu, dan sebuah kondom belum terpakai.
Penangkapan PSK dan muncikari ini menjadi kontroversi karena Andre Rosiade turut dalam penggerebekan tersebut. Dari informasi yang beredar, Andre dengan sengaja menjebak atau membuat skenario terkait penggerebekan PSK tersebut. Bahkan, wanita itu telah melayani seorang pria yang diduga menjebaknya.
KEYWORD :Jebak PSK Andre Rosiade Partai Gerindra MKD DPR