Jum'at, 22/11/2024 22:01 WIB

25.398 Pemilik KIP Kuliah Lolos SNMPTN 2020

Jumlah ini merupakan hasil sortir dari 95.346 pelamar yang sebelumnya tercatat mendaftarkan diri dengan KIP Kuliah.

Kartu Indonesia Pintar (KIP) | Foto: Muti/Jurnas.com

Jakarta, Jurnas.com - Sebanyak 25.398 pemilik Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah yang mendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun ini, dinyatakan lolos.

Jumlah ini merupakan hasil sortir dari 95.346 pelamar yang sebelumnya tercatat mendaftarkan diri dengan KIP Kuliah.

Pelaksana tugas Kepala Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) Abdul Kahar menyebut KIP Kuliah merupakan upaya pemerintah memberikan kesempatan bagi pelajar berprestasi yang kurang mampu secara ekonomi.

Terutama di tengah pandemi virus corona baru (Covid-19) yang mengakibatkan lesunya perekonomian nasional, Kahar menyebut KIP Kuliah menjadi harapan untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi.

"Kita berharap ini adalah cikal bakal untuk memutus mata rantai kemiskinan dalam keluarga mereka," kata Kahar dalam konferensi video pada Rabu (8/4) bersama awak media.

Kriteria mendapatkan KIP Kuliah, lanjut Kahar, ialah mereka yang telah memiliki KIP saat masih berada di SMA maupun MA (madrasah aliyah), maupun pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

"Kalau dua-duanya tidak bisa dibuktikan, dilihat apakah pendapatannya kalau dibagi tidak melebihi dari Rp700 ribu per anggota keluarga," terang dia.

Terdapat sejumlah perguruan tinggi negeri (PTN) yang meluluskan lebih dari 600 pendaftar dengan KIP Kuliah, yaitu Universitas Malikussaleh (1.164 pendaftar), Universitas Negeri Padang (835), Universitas Haluoleo (764), Universitas Negeri Semarang (697), Universitas Jember (691), Universitas Brawijaya (657), dan Universitas Negeri Gorontalo (661).

KEYWORD :

KIP Kuliah Kartu Indonesia Pintar SNMPTN 2020 Kemdikbud




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :