Ilustrasi bendera India
Jakarta, Jurnas.com - Otoritas India dikabarkan mengizinkan ribuan umat Hindu mengunjungi sebuah gua di Jammu dan Kashmir untuk beribadah di saat ada larangan melakukan pertemuan sosial dan majelis keagamaan karena pandemi Covid-19.
Dilansir aa, Selasa (07/07), ribuan warga Hindu itu diizinkan beribadah ke Gua Amarnath yang terletak di daerah Phalgam, padahal di sisi lain umat Islam tetap dilarang untuk bertemu dan beribadah bersama.
Otoritas mengumumkan kunjungan ke gua tersebut akan dibatasi untuk 500 umat Hindu setiap hari. Selain itu, waktu berkunjung juga dikurangi dari 42 hari menjadi 15 hari.
Kirim Surat ke DPR, OJK dan Parekraf, DNA Production Menyayangkan Perlakuan Sebuah Bank Swasta
Setiap tahun puluhan ribu umat Hindu mengunjungi gua di ketinggian 3.888 meter itu karena memiliki simbol suci bagi umat Hindu yang disebut "Shiva lingam".
Sementara itu, para pakar kesehatan di Jammu Kashmir mengingatkan bahwa ribuan orang dari berbagai bagian negara akan datang ke wilayah tersebut dan dapat meningkatkan kasus Covid-19 di negara tersebut.
KEYWORD :Pandemi Covid-19 Umat Hindu