Rabu, 15/01/2025 11:39 WIB

Best Coach FIFA

Ranieri Bersaing Ketat dengan Santos dan Zidane

Claudio Ranieri, Fernando Santos serta Zinedine Zidane. Tiga pelatih tersebut memiliki kontribus ibesar sekali atas perannya membawa klub atau negara menjadi yang terbaik.

Ranieri bersaing ketat dengan Santos dan Zidane.(foto:@FIFAcom)

Zurich - FIFA mengeluarkan shortlist tiga pelatih yang tampaknya bakal bersaing ketat dalam pemilihan pelatih terbaik versi asosiasi sepakbola dunia. Claudio Ranieri, Fernando Santos serta Zinedine Zidane. Tiga pelatih tersebut memiliki kontribusi besar sekali atas perannya membawa klub atau negara menjadi yang terbaik.

Sebut saja Fernando Santos. Pelatih Portugal itu tak bisa dibilang memiliki peran yang kecil. Portugal pada awalnya dianggap miring, lantaran pada babak awal kejuaran Euro 2016 itu Ronaldo dkk cukup keteteran dalam permainan hingga berakhir mengejutkan; kampiun Euro 2016. Tak banyak yang menyangka memang. Namun, meski pada awalnya selalu bermain imbang, racikan Santos terbukti mampu membuat Portugal menjadi juara baru setelah sekian lama tidak pernah juara.

Zinedine Zidane, juga memiliki kans sama besar dengan Santos. Ia mengambil alih kursi pelatih dari Rafael Benitez pada Januari lalu. Namun, ditangannya kualitas permainan Real Madrid dianggap kembali meningkat. Seiring meningkatnya permainan Madrid, Zidane mempersembahkan piala Champion, yang membautnya menjadi salah satu pelatih yang merengkuh Champion baik sebagai pelatih dan pemain.

Claudio Ranieri mengangkat keterpurukan Leicester City. Klub asal Inggris itu dari semula tak dikenal lantas menjadi kampiun liga primer Inggris musim lalu. Bahkan, peran Ranieri sekarang di Liga Champion yang menembus babak knock out masih sangat diperhatikan oleh para pengamat. Meski sekarang di tingkat klub, Leicester City keteteran pada klasemen bawah.

FIFA, melalui tweetnya merilis tiga pelatih tersebut yang bersaing ketat menuju pemilihan pelatih terbaik. Meski, skor akhir ditentukan oleh kapten, pelatih kepala tim nasional seluruh dunia dan suara publik secara online serta perwakilan media.[]

KEYWORD :

Keputusan FIFA zindedine zidane




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :