Rabu, 15/01/2025 15:44 WIB

Jelang Kontra City, Klopp Waspadai Aguero

“Dia (Aguero) telah kembali, dan aku bisa mengatakan bahwa kehadirannya akan membuat laga ini tidak mudah,” tutur Klopp.

Jurgen Klopp, pelatih Liverpool (foto: @LCFC)

Perebutan posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris makin panas. Pasalnya, Liverpool yang berada di peringkat kedua dengan poin 40, ditantang oleh Manchester City yang hanya berjarak satu poin di bawahnya. Terlebih dengan kembalinya striker City, Sergio Aguero, membuat pelatih Liverpool Jurgen Klopp was-was.

“Dia (Aguero) telah kembali, dan aku bisa mengatakan bahwa kehadirannya akan membuat laga ini tidak mudah,” tutur Klopp.

Setelah menjalani larangan empat pertandingan, Aguero akan merumput lagi saat City bertandang ke markas Liverpool, Anfield pada Minggu (1/1) dini hari. Oleh karena itu, Klopp akan menerapkan strategi untuk mengurangi pergerakan striker Argentina tersebut.

“Dia hanya akan mencetak gol jika seseorang memberika bola kepadanya. Kami harus mencegah agar tidak ada passing yang mengarah kepadanya. Ini butuh konsentrasi besar,” tambah Klopp dikutip dari Herald.

Anfield kembali menunjukkan keangkerannya musim ini. Di bawah Klopp, Liverpool belum terkalahkan di kandang. Catatan ini akan menjadi modal tuan rumah untuk mencuri tga poin dari Citizen.

KEYWORD :

Jurgen Klopp Liverpool Manchester City




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :