Sabtu, 21/12/2024 20:43 WIB

Pilot Sunwing Mabuk Berat, Ditangkap Sebelum Lepas Landas

Seorang pilot pengganti kemudian ditugaskan membawa pesawat berpenumpang lebih dari 100 orang itu bertolak dari Calgary, Kanada, menuju Cancun, Meksiko.

Pesawat Sunwing Airlines

Kanada - Pada pekan lalu, pilot Citylink dipecat karena diduga mabuk dan kemudian ada pejabatnya mengundurkan diri. Di Kanada, aparat setempat menangkap pilot Sunwing Airline dalam kondisi mabuk di kokpit sebelum lepas landas.

Pilot bernama Miroslav Gronych yang berusia 37 tahun itu, oleh aparat setempat didapat berperilaku aneh. Bahkan, Gronych asal Slowakia itu, sempat pingsan di kokpit. Para awak kabin kemudian memberitahu aparat dan sang pilot digiring keluar dari pesawat.

Seorang pilot pengganti kemudian ditugaskan membawa pesawat berpenumpang lebih dari 100 orang itu bertolak dari Calgary, Kanada, menuju Cancun, Meksiko. Namun, cerita belum selesai. Dua jam setelah penangkapan, kadar alkohol dalam tubuh Gronych ternyata mencapai tiga kali lipat dari batas yang diperbolehkan.

Dia kini menghadapi tuntutan hukum lantaran mencoba menerbangkan pesawat dalam kondisi mabuk. "Pesawat itu punya potensi mengalami malapetaka," ujar juru bicara kepolisian, Paul Stacey.

"Namun, kemungkinan seorang pilot maskapai besar seperti ini untuk lepas landas ketika dalam kondisi mabuk sebenarnya cukup tipis karena ada banyak pemeriksaan. Ada awak kabin, staf di bandara, yang semuanya memperhatikan keselamatan," kata Paul Stacey.

"Saya tidak kaget bahwa dia ditangkap sebelum (pesawat) meninggalkan terminal. Dia (Gronych) tidak akan terbang dalam waktu dekat," tambah Stacey.

KEYWORD :

Pilot Mabuk Sunwing Airlines




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :