Seorang pria mendekati Juliane Snekkestad minta foto bersama.
London - Seorang model asal Norwegia melakukan aksi unik di sekitar jalan South Bank London. Juliane Snekkestad, model tersebut, hanya memakai bikini dengan sebuah sobekan kardus bertuliskan "Model Need Money For Boob Job" itu menarik perhatian para pejalan kaki maupun pengendara mobil. Juliane berjalan, bergerak dengan sedikit goyangan seksinya menarik banyak pria mendekat.
Model cantik berambut pirang itu kadang berjalan seperti gadis ring membawa papan nomor, sesekali kardus dinaik-turunkan, seperti pedagang menawarkan minuman dipinggir jalan. Dalam rekaman video yang diunggah, sekali waktu Juliane tampak malu.
Rekaman aksi Julianne diunggah ke youtube yang telah dilihat lebih dari 40.000 kali di YouTube. Unggahan itu segera menjadi viral. Beberapa kali terlihat seorang pria menawar Juliane £ 1.000 untuk kencan sekali semalam, namun ia menolak.
Seorang pria lainnya yang tak tampak dalam rekaman tersebut, namun terdengar ia berteriak, "Saya akan memberikan hadiah hanya dengan bersama saya semalam, untuk membantu Anda keluar dari kesulitan," ujar pria tersebut.
Tak sedikit para pelintas jalan melemparkan koin dan uang kertas ke dalam sebuah kaleng yang disediakan tepat di depan Juliane berdiri. Sejumlah orang juga mengambil gambar bersama Juliane setelah model itu memakai baju hitamnya kembali. Diketahui, aksi model itu mengumbar keseksian tubuhnya untuk membantu mendanai penelitian dan operasi kanker payudara, seperti diunggah oleh vlogger DengisV.[]
KEYWORD :juliane snekkestad aksi bikini model need money