Sabtu, 30/11/2024 09:53 WIB

Penguasaan Teknologi Perlu Diiringi Etika Digital

Penguasaan Teknologi Perlu Diiringi Etika Digital

Pekan Literasi Digital di Kota Palopo (Foto: Ist)

Jakarta, Jurnas.com - Giliran Kota Palopo, Sulawesi Selatan menjadi tuan rumah kegiatan Pekan Literasi Digital, yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Kegiatan yang digelar 6 September 2022 lalu ini dihadiri oleh lebih dari 700 peserta dari kalangan masyarakat komunitas di Kota Palopo.

Wali Kota Palopo, Judas Amir, menyampaikan bahwa kegiatan Pekan Literasi Digital penting untuk meningkatkan pengetahuan teknologi dan informasi masyarakat Indonesia. Kendati demikian, penguasaan teknologi saja tidak cukup.

"Tetapi harus memiliki integritas dan mengetahui etika digital. Jika hanya tahu bagaimana menggunakan teknologi digital tanpa mengetahui etikanya, maka itu bisa menjadi faktor yang menyebabkan kejahatan siber, penyebaran berita bohong, dan kejahatan lainnya," terang Judas dalam keterangan pers yang diterima pada Selasa (20/9).

"Oleh karena itu, pemerintah harus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk membekali masyarakat dengan pengetahuan dengan etika dan nilai-nilai kebenaran tanpa meninggalkan nilai-nilai kebudayaan," imbuh dia.

Rektor IAIN Kota Palopo, Abdul Pirol menegaskan bahwa seiring berkembangnya media digital, masyarakat mengalami banjir informasi. Jika tidak digunakan secara bijak, maka dapat mengakibatkan kelelahan dan semangat untuk melanjutkan aktivitas.

"Memang benar akses informasi menjadi mudah dan melimpah. Kita mau cari informasi apa saja, langsung bisa dicari. Tapi dengan kelimpahan informasi itulah, sulit membedakan mana info yang benar atau hoaks. Belum lagi jika menggunakan media digitalnya tidak tau waktu, kecanduan, kita tidak bisa membedakan mana yang harus kita kerjakan dan mana yang harus kita tinggalkan," ungkap Abdul.

Pekan Literasi Digital di Kota Palopo menghadirkan tiga kelas, yakni Obral-Obrol Literasi Digital, Kelas Konten Kreator, dan Kelas Asah Digital.

KEYWORD :

Pekan Literasi Digital Kota Palopo Kominfo




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :