Sabtu, 21/12/2024 23:25 WIB

PPP Target Tiga Besar di Pemilu 2019

PPP menargetkan tiga besar dalam perolehan suara di Pemilu 2019. Target tersebut diharapkan tidak hanya sebatas jargon semata.

Ilustrasi PPP

Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menargetkan tiga besar dalam perolehan suara di Pemilu 2019. Target tersebut diharapkan tidak hanya sebatas jargon semata.

Hal itu disampaikan Ketua DPP PPP Muhammad Romahurmuziy saat membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) dan Latihan Kepemimpinan Kader Utama Angkatan 1 Partai Persatuan Pembangunan, di kompleks Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Jumat (27/1).

Dengan demikian, Romi berharap seluruh kader dapat berjuang bahu-membahu demi tercapainya target menjadi partai dengan perolehan suara tiga besar dalam pemilu 2019.

"Target berada dalam tiga besar saya harapkan bukan hanya jadi jargon. Tapi ini bentuk keinginan yang harus kita upayakan dengan kerja keras dan bahu membahu. Target ini tidak bisa dicapai dengan leha-leha," kata Romi.

Untuk itu, kata Romi, selama 2017 ini PPP akan gencar melakukan kaderisasi, dari tingkat ranting hingga DPP, untuk mencari kader-kader potensial yang akan membawa PPP kepada puncak kejayaan yang pernah dirasakan beberapa dekade lalu.

"Kami pastikan, tahun 2017 ini merupakan tahun kaderisasi. Kita akan menyaring kader-kader potensial mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi hingga tingkat DPP. Sedangkan untuk tahun 2018, kita tetapkan sebagai tahun seleksi," jelasnya.

Kata Romi, hal itu mengingat sepanjang dua tahun lamanya PPP dilanda konflik internal yang menguras energi para pengurus dan anggotanya. Dimana, dualisme kepemimpinan membuat kader-kader di berbagai wilayah di Indonesia kebingungan.

"Sekian lama energi kita terkuras sehingga proses kaderisasi terhenti. Pada 2016 kita telah melalui tahun konsolidasi. Kini saatnya bersama-sama menata kembali partai ini," katanya.

KEYWORD :

Pemilu 2019 PPP Ketum PPP Rommahurmuziy




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :