Potret partikel hantu di Galaksi Bima Sakti (Foto: BBC)
London, Jurnas.com - Deteksi astronomi yang terkubur di Antartika menemukan partikel hantu dalam citra terbaru Galaksi Bima Sakti, yang belum pernah terlihat sebelumnya.
Partikel hantu tersebut merupakan neutrino, yang sangat sulit dideteksi dari Bumi. Untuk menemukannya, para ilmuwan mengubah balok es Antartika yang sangat besar menjadi sebuat detektor.
"Ini adalah pertama kalinya kita melihat Galaksi kita menggunakan partikel daripada foton (cahaya). Ini memberikan pandangan tentang proses energi tinggi yang membentuk Galaksi kita," kata Prof Subir Sarkar dari Universitas Oxford dikutip dari BBC pada Jumat (30/6).
Neutrino dapat dianggap sebagai pembawa pesan astronomi yang menunjukkan proses fundamental tersebut. Partikel itu tercipta ketika partikel yang disebut sinar kosmik dengan kecepatan mendekati kecepatan cahaya, menabrak materi lain.
Menangkap tabrakan itu pada dasarnya berarti menangkap neutrino. Dan itu tidak mudah. "Neutrino adalah partikel hantu, pada dasarnya hampir tanpa massa," jelas Sarkar.
"Mereka pada dasarnya bergerak dengan kecepatan cahaya dan mungkin melewati galaksi dan tidak berinteraksi dengan apa pun. Itu sebabnya, untuk melihatnya, Anda membutuhkan detektor besar," sambung dia.
Detektor yang dirancang oleh para ilmuwan dan insinyur disebut IceCube ini terdiri dari ribuan sensor pada kabel panjang yang dibor dan dibekukan menjadi balok es berukuran 1 km kubik. Seluruh susunan terkubur di dekat Kutub Selatan.
Partikel Hantu Galaksi Bima Sakti Antartika