Pelaksanaan FIKSI 2023 (Foto: Ist)
Jakarta, Jurnas.com - SMK Negeri 2 Negara, Jembrana, berhasil meraih emas dari ajang Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Sekolah (FIKSI), yang digelar oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) pada akhir September lalu.
Satuan pendidikan vokasi asal Negeri Mekepung itu menjuarai kategori Pengembangan Usaha, Bidang Agribisnis, Agroteknologi, dan Kemaritiman untuk produk talang nyawan atau sarang lebah.
"Berpartisipasi di FIKSI 2023 menjadi pengalaman yang mengubah cara pandang kami. Seusai mendapatkan Juara I, kami hendak terus memasyarakatkan produk talang nyawan atau sarang lebah, sehingga dapat dikenal luas tidak hanya di Jembrana," kata perwakilan SMKN 2 Negara, I Komang Mahar Dika dan Ni Komang Tri Wiguna Wati.
Sekretaris Jenderal Kemdikbudristek, Suharti menyampaikan bahwa hasil kegiatan ini idealnya bisa menjadi acuan bagi pengembangan talenta pengusaha muda Indonesia di masa depan.
"Melalui ajang yang dilaksanakan lintas kementerian/lembaga ini kiranya dapat mendorong agar pendidikan Indonesia lebih baik lagi," kata Suharti.
Suharti menambahkan, pelaksanaan FIKSI dapat menjadi wadah untuk mendukung calon pengusaha muda. "Kami tidak hanya mendorong inovasi tetapi juga menciptakan peluang untuk pertumbuhan ekonomi dan penciptaan lapangan pekerjaan," sambung Suharti.
Sepanjang pelaksanaan FIKSI pada 25-30 September, sebanyak 329 peserta dari 24 provinsi di Indonesia berkesempatan terlibat dalam program mentoring, menghadiri lokakarya dan seminar, serta menampilkan ide-ide bisnis inovatif mereka.
Kategori yang dilombakan di FIKSI 2023 yaitu Rencana Usaha dan Pengembangan Usaha. Terdapat enam bidang lomba untuk jenjang SMA dan MA, yaitu Kriya, Fesyen, Desain Grafis, Budaya Lintas Usaha, Boga, dan Game, Aplikasi, Video, serta Animasi.
"Adapun Jenjang SMK terdapat lima bidang lomba, yaitu Teknologi Digital, Pariwisata dan Kuliner, Kesehatan dan Wirausaha Sosial, Industri Kreatif, Agribisnis, Agroteknologi, dan Kemaritiman," urai Plt Pusat Prestasi Nasional, Hendarman saat menyampaikan laporan kegiatan.
Pada kesempatan berbeda, Kepala BPTI, Asep Sukmayadi mengungkapkan kegembiraannya atas animo yang ditunjukkan seluruh peserta FIKSI 2023. "Kami senang menyaksikan pertumbuhan yang luar biasa dari calon pengusaha muda negara kita selama festival ini. Passion mereka, kreativitas, dan tekad yang kuat benar-benar menginspirasi," tutup Asep Sukmayadi.
Asep menambahkan bahwa puncak dari acara ini berupa pengakuan dari dunia industri atas karya peserta yang menggabungkan aspek pemanfaatan teknologi, pembangunan keberlanjutan, dan kewirausahaan yang memperhatikan aspek sosial. Kisah para pemenang menjadi bukti bahwa potensi individu muda dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan menciptakan perubahan positif bagi bangsa.
KEYWORD :FIKSI Kemdikbudristek SMKN 2 Negara