Minggu, 24/11/2024 08:48 WIB

Susah Payah Tekuk Uzbekistan, Prancis Ke Semifinal Piala Dunia U-17

Satu-satunya gol yang tercipta dalam laga tersebut dicetak Ismail Bouneb pada menit ke 83

Piala Dunia U-17

Solo, Jurnas.com - Timnas Prancis U-17 menjadi tim ketiga yang memastikan diri maju ke babak semifinal Piala Dunia U-17.

Timnas Prancis U-17 melangkah lebih jauh usai susah payah menekuk Uzbekistan 1-0 dalam babak perempat final yang digelar di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu (25/11/2023).

Satu-satunya gol yang tercipta dalam laga tersebut dicetak Ismail Bouneb pada menit ke 83.

Laga sendiri berjalan dengan alot sejak peluit tanda dimulainya babak pertama dibunyikan wasit Dahana Beida yang memimpin pertandingan, Baik Timnas Prancis maupun Uzbekistan sama-sama menerapkan gaya bermain menyerang dan berusaha untuk mencetak angka.

Namun, hingga babak pertama usai belum ada angka yang tercipta. Walhasil skor masih kacamata 0-0.

Memasuki babak kedua, Prancis bermain lebih agresif dan lebih banyak menguasai bola. Pada menit Ke-56 Prancis mendapat kesempatan untuk mencetak angka setelah mendapatkan tendangan bebas dari wasit. Namun sayangnya tendangan Nolan Ferro masih melenceng dari gawang.

Pada menit ke-64, pemain Uzbekistan Amirbek Saidov sempat membobol gawang Prancis yang dijaga Paul Argney. Namun gol yang dicetak striker bernomor punggung 9 itu tak disahkan oleh wasit lantaran offside. Kedudukan masih sama 0-0.

Gol pertama justru dicetak Prancis melalui tendangan Ismail Bouneb pada menit ke-83. Pemain nomor punggung 10 itu memanfaatkan pantulan bola yang membentur mistar gawang hingga akhirnya mampu menjebol gawang yang dijaga Muhammadyusuf Sobirov. Skor pun berubah menjadi 1-0.

Tertinggal satu angka membuat pemain Uzbekistan berusaha mengejar ketertinggalan dengan memanfaatkan counter attack. Sayangnya tendangan yang dilepaskan Amirbek Saidov masih membentur tiang gawang.

Menit-menit selanjutnya masih diisi serangan dari kedua belah tim. Sejumlah peluang kembali tercipta baik untuk Prancis maupun Uzbekistan. Namun belum ada yang membuahkan gol.

Permainan makin panas saat tambahan waktu 10 menit yang diberikan wasit. Uzbekistan mati-matian untuk bisa mencetak gol namun usaha keras anak asuh Jamoliddin Rakhmatullaev tersebut tak berhasil menyeimbangkan kedudukan. Skor pun masih sama 1-0 untuk hingga peluit panjang ditiup wasit.

Dengan kemenangan ini Prancis akan menghadapi Timnas Mali atau Maroko yang akan bertanding untuk memperebutkan tiket terakhir babak semifinal. Laga akan berlangsung di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu (25/11/2023), kick off pukul 19.00 WIB.

KEYWORD :

Prancis U-17 vs Uzbekistan U-17 Piala Dunia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :