Sabtu, 23/11/2024 18:39 WIB

Sindir Liverpool, Pep Sebut Carabao Cuma "Piala Ciki"

Sindir Liverpool, Pep Sebut Carabao Cuma

Skuat Liverpool merayakan kemenangan Piala Carabao (Foto: Goal)

London, Jurnas.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengkritik perayaan berlebihan yang dilakukan Liverpool usai memenangkan Piala Carabao dengan mengalahkan Chelsea di Wembley.

Menurut pelatih asal Catalan ini, sejak awal dia menganggap Piala Carabao sebagai turnamen kecil alias `Piala Ciki`, karena itu pencapaian The Reds di kompetisi tersebut tidak terlalu istimewa.

"Saya ingat ketika saya tiba, Brian Kidd mengatakan kepada saya, `Piala Carabao, jangan perhatikan, mainkan pemain muda, tidak ada yang peduli`," kata Pep dikutip dari Goal pada Selasa (27/2).

"Sir Alex Ferguson selalu berkata, `Itu tidak masalah`. Saya tidak tahu apa yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir ini, sepertinya final kompetisi yang berbeda. Itu kenyataannya!" lanjut dia.

Sejak Guardiola tiva di Inggris pada 2016, Manchester City telah memenangkan empat kali Piala Carabao. Pada periode yang sama, Liverpool berhasil memenangkannya dua kali.

Namun kemenangan tahun ini terasa spesial bagi The Reds karena dua alasan. Pertama, meski beberapa pemain tim utama absen karena cedera, tim muda Liverpool berhasil mengalahkan Chelsea yang turun dengan kekuatan penuh.

Kedua, Klopp telah mengumumkan pengunduran dirinya dari perannya sebagai manajer di musim panas, jadi Liverpool akan berusaha memenangkan trofi sebanyak mungkin agar perpisahan dengan manajer asal Jerman itu kian berkesan.

KEYWORD :

Liverpool Manchester City Pep Guardiola Piala Carabao




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :