Sabtu, 05/10/2024 07:59 WIB

Fulham Tolak Tawaran Terbaru Bayern untuk Palhinha

Fulham dikabarkan kembali menolak tawaran terbaru Bayern Munich untuk Joao Palhinha.

Bintang Fulham, Joao Palhinha diminati Bayern Munich (Foto: Goal)

London, Jurnas.com - Fulham dikabarkan kembali menolak tawaran terbaru Bayern Munich untuk Joao Palhinha. Gelandang 28 tahun tersebut merupakan target prioritas klub Bavaria di bursa transfer musim panas.

Menurut laporan Sky Sports pada Rabu (12/6), Bayern mengincar Palhinha sejak musim panas lalu. Proposal terbaru yang ditawarkan mencakup bonus yang akan menjadikannya sebagai pemain usia 28 tahun termahal kedua.

Biaya transfer tertinggi kedua untuk pemain di atas 28 tahun saat ini dipegang oleh Fabinho, ketika pemain Brasil itu dibeli oleh Al-Ittihad dari Liverpool tahun lalu.

Diketahui, Fulham menetapkan banderol senilai 60 juta pounds untuk Palhinha yang tak hanya diminati oleh Bayern, namun juga Barcelona dan Manchester United (MU).

Fulham bukan dalam kondisi terdesak untuk menjual sang gelandang, sebab masih memiliki sisa kontrak empat tahun bersama The Cottagers, dengan opsi tambahan satu tahun lagi.

Sebelumnya, Bayern mengajukan tawaran senilai 35 juta pounds. Namun, tawaran ini ditolak sebelum raksasa Bundesliga kembali mengajukan tawaran terbaru yang juga dimentahkan Fulham.

KEYWORD :

Fulham Joao Palhinha Bayern Munich




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :