Sabtu, 21/09/2024 12:47 WIB

Bapuk di Euro 2024, Striker Prancis Ingin Pensiun Muda

Kingsley Coman sedang mempertimbangkan pensiun muda pasca tampil buruk sepanjang turnamen Euro 2024 di Jerman tahun ini.

Penyerang sayap Prancis, Kingsley Coman (Foto: Goal)

Paris, Jurnas.com - Penyerang sayap Prancis, Kingsley Coman, sedang mempertimbangkan pensiun muda pasca tampil buruk sepanjang turnamen Euro 2024 di Jerman tahun ini.

Pemain 28 tahun itu kesulitan menembus skuat utama tim asuhan Didier Deschamps, sehingga menghabiskan sebagian besar turnamen duduk di bangku cadangan. Total, Coman hanya tampil 15 menit ketika melawan Belanda di fase grup.

Menurut laporan L`Equipe yang dikutip Goal pada Jumat (12/7), Coman yang berjuang pulih sepenuhnya dari cedera hamstring untuk mendapatkan tempatnya di skuat Prancis, kini memilih gantung sepatu.

Meski sudah mengumpulkan 57 caps bersama Les Bleus, Coman menilai peluangnya cukup kecil untuk bermain di bawah Deschamps, yang telah mengonfirmasi akan tetap melatih Prancis hingga Piala Dunia 2026.

Diketahui, musim lalu Coman hanya mencetak lima gol dan menyumbangkan tiga assist untuk Bayern Munich dari 27 pertandingan. Dia sempat mengalami robek ligamen lutut dan cedera otot adduktor, sebelum akhirnya pulih dan siap untuk Euro 2024.

Sayangnya, ketidakmampuannya bermain lebih banyak akibat efek cedera tersebut, membuat winger tersebut patah hati, hingga memunculkan rumor pensiun muda dari timnas.

KEYWORD :

Kingsley Coman Prancis Euro 2024 Pemain Pensiun




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :