Jum'at, 22/11/2024 23:21 WIB

Nekat! Pelaku Simpan Sabu Seberat 6 Kilogram dalam Boneka

Pelaku pembawa sabu seberat 6 kilogram berusaha mengelabui polisi dengan menympan dalam boneka

Sabu seberat 6 kilogram disimpan dalam boneka. (Foto; Jurnas/Ist).

Jakarta, Jurnas.com- Polda Metro Jaya berhasil mengungkap paket sabu-sabu seberat 6 kilogram yang disimpan di dalam boneka. Satu orang berinisial TF berhasil diamankan.

Kasubdit 1 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya AKBP Bariu Bawana mengatakan, kasus tersebut bermula saat ada informasi transaksi narkoba di sekitar Jakarta Timur. Pihaknya kemudian membuntuti pelaku hingga menangkap TF. Saat ditangkap, TF mengaku hanya sebagai kurir yang disuruh oleh RK.

"Barang bukti berupa narkotika jenis sabu-sabu sebanyak 12 paket bungkus plastik ukuran besar seberat 6 kilogram yang berada di dalam delapan boneka," kata Bariu Bawana, Rabu (24/7/2024).

Tidak hanya TF, polisi juga mengejar satu wanita berinisial R yang diduga sebagai pemasok sabu tersebut.

"Jadi TF ini disuruh ngambil barang oleh RK ke wanita berinisial R," jelasnya.

Dikatakan Bariu, R meminta TF untuk menyerahkan sabu tersebut kepada pelaku lain berisial RK. Saat ini RK juga sedang dalam pencarian.

KEYWORD :

sabu boneka polda metro jaya




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :