Rabu, 25/09/2024 15:41 WIB

Nabilah Alhabsyi: Anak Muda Harus Dilibatkan Dalam Pilkada Serentak 2024

Gen Z harus berpartisipasi aktif dalam semua tahapan Pilkada, mulai dari pendaftaran pemilih hingga pemungutan suara. Gen Z juga perlu mencari dan menyebarkan informasi yang akurat tentang calon dan program mereka.

Nabilah Aboebakar Alhabsyi saat berbicara dalam diskusi Kajian Muda Indonesia bertajuk Pilkada 2024 Sudah di Depan Mata, di Kedai Kopi Koetaradja, Jakarta Pusat, Kamis (25/7).(Foto: Dok. Ist)

Jakarta, Jurnas.com - Proses tahapan Pilkada Serengak 2024 yang dilakukan oleh KPU RI telah menunjukkan komitmen yang tinggi dalam menjalankan tugasnya dengan profesionalisme, independensi, sudah berjalan dengan baik dan transparan. Proses-proses seperti pencalonan, kampanye, hingga pemungutan suara telah diatur secara jelas dalam regulasi yang ada.

Penilaian ini disampaikan Anggota DPRD DKI Jakarta Terpilih 2024-2029, Nabilah Aboebakar Alhabsyi berbicara dalam diskusi Kajian Muda Indonesia bertajuk `Pilkada 2024 Sudah di Depan Mata`, di Kedai Kopi Koetaradja, Jakarta Pusat, Kamis (25/7).

Nabilah mengakui, Pilkada Jakarta memang selalu menarik perhatian publik. Perbincangan hangat ini menunjukkan bahwa masyarakat memiliki kepedulian yang tinggi terhadap siapa yang akan memimpin

Nabilah mengungkapkan, anak muda atau Gen Z memiliki peran penting dalam Pilkada serentak, terutama Pilkada Jakarta nanti, dan peran mereka harus dioptimalkan.

"Gen Z harus berpartisipasi aktif dalam semua tahapan Pilkada, mulai dari pendaftaran pemilih hingga pemungutan suara. Gen Z juga perlu mencari dan menyebarkan informasi yang akurat tentang calon dan program mereka, serta mengikuti debat dan diskusi politik," terang Nabilah seraya beharap,Gen Z Kritis dan Independen dalam menilai calon, tidak terpengaruh oleh hoaks atau kampanye hitam.

Dalam Forum yang sama, Politisi Golkar yang juga merupakan Calon Walikota (Cawako) Bekasi, Nofel Saleh Hilabi mengungkapkan agar publik tidak boleh underestimate terhadap anak muda di di Tanah Air.

"Kita harus kasih mereka space, kita harus bisa belajar dari mereka, harus mau terbuka, dan mau bertukar pikiran dengan mereka. Karena tidak ada salahnya kita belajar dari siapapun termasuk anak muda," ujarnya.

Sebagai sosok yang mewakili anak muda, Nofel mengaku dirinya memiliki sejumlah program untuk menjawab persoalan anak muda terutama di Kota Bekasi. Termasuk maju dia dalam Pilkada 2024 karena ia mengaku memiliki sejumlah modal yang membuatnya berani maju di Pilkada Kota Bekasi nanti.

"Modal pertama adalah modal diatas segala nya adalah modal silaturahmi, doa kedua orang tua, dan sholat. Silaturahmi itu adalah segalanya, dan pastinya jaringan jaringan saya yang saya bentuk menjadi kewirausahaan. jadi banyak sekali yang saya bentuk temen-temen sekarang bersama saya itu karena sayaa bentuk UMK UMK dibawah, untuk itu menjadi persius juga," sebutnya lagi.

Kedepannya, kata Nofel, banyak sekali program yang memang terus berjalan, sampai dengan hari ini dan terus kedepannya bahwa dirinya selalu melibatkan masyarakat Bekasi.

"Di kota Bekasi ini perlu suatu terobosan. Banyak yang akan kita lakukan untuk memberikan peluang-peluang yang akhirnya bisa saling menguntungkan. Diluar itu, kita akan memberikan pendidikan gratis, contoh mereka udah punya skill, tapi skill nya tidak sesuai dengan industri pekerja ini, tapi kalau mereka ingin diterima disini, harus ditingkatkan skill nya. maka pemerintah akan membiayai mereka untuk meningkatkan skill mereka," tegasnya.

 

 

KEYWORD :

Pilkada Serentak 2024 Jakarta Bekasi anak muda Gen Z Nabilah Aboebakar Alhabsyi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :