Kamis, 19/09/2024 08:21 WIB

Pesan Moral Film Dosen Ghaib, Cocok Untuk Pendidikan Tanah Air

Produser dan CEO Dee Company, Dheeraj Kalwani mencerotakan tentang film Dosen Ghaib.

Film Dosen Ghaib. (Foto: Jurnas/Ira).

Jakarta, Jurnas.com- Trailer film berjudul Dosen Ghaib yang berdurasi 1 menit 52 detik, menggambarkan sejumlah adegan yang cukup relevan dengan mahasiswa di Tanah Air. Film ini akan tayang pada 15 Agustus 2024 mendatang.

Produser dan CEO Dee Company, Dheeraj Kalwani, mengatakan bahwa lewat film itu pihaknya sengaja menggambarkan dosen yang keras kepada mahasiswa.

"Banyak yang lupa dosen killer juga menjadi momok bagi mahasiswa Indonesia," kata Dheeraj di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Kamis (8/8/2024).

Diakuinya, pihaknya memang ingin menghadirkan kisah yang relevan dengan potret pendidikan Tanah Air. Katanya, film tersebut akan memberikan pesan yang kuat.

"Kami ingin membuat cerita film yang dekat dengan keyakinan mahasiswa tentang dosen ghaib juga dosen killer," kata Dheeraj.

"Tapi sebagaimana fungsi pendidikan, film ini tentu menyelipkan pesan kuat," tambahnya.

Sutradara Guntur Soeharjanto mengatakan bahwa film itu juga menampilkan suasana kampus yang sangat khas. Termasuk beragam aktivitas yang biasa dilakukan mahasiswa.

"Selain kuliah, ambil nilai, ada pula aktivitas di luar kelas yang membuat orang relate dengan kampus di film ini," terang Guntur.

Sementara itu, Ersya Aurelia selaku pemain, mengaku sangat terbantu dengan treatment tersebut. Kata Ersya, rekan pemain yang terlibat juga cukup membantu di lokasi.

"Seru, sih, di lokasi syuting, kita merasa benar-benar seperti teman sekelas. Nongkrong dan belajar bareng. Tapi kami belajarnya skenario," ungkapnya.

Rumah produksi Dee Company mengangkat kisah Dosen Ghaib yang sempat viral di media sosial, beberapa waktu lalu. Kisah tersebut dikemas dalam film berjudul Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu.

Cerita Dosen Ghaib viral di beberapa kampus pada 2016 silam. Berawal dari akun media sosial Facebook, kisah viral itu menyebar di beberapa universitas yang terletak di Yogyakarta atau Semarang.

Film Dosen Ghaib: Sudah Malam Atau Sudah Tahu menceritakan tentang empat mahasiswa yang harus mengikuti semester pendek saat mahasiswa lain libur. Awalnya, mereka tidak menaruh curiga saat kelas berlangsung. Film Dosen Ghaib: Sudah Malam Atau Sudah Tahu dibintangi oleh Endy Arfian, Rayn Wijaya, Etsya Aurelia, dan Egy Fedly.

KEYWORD :

Dosen Ghaib Mahasiswa Dheeraj Kalwani




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :