Selasa, 17/09/2024 02:48 WIB

Bellingham Frustasi Dilanda Cedera di Awal Musim

Bintang Real Madrid, Jude Bellingham, mengaku frustasi dengan cedera terbarunya.

Playmaker Real Madrid, Jude Bellingham (Foto: Goal)

Madrid, Jurnas.com - Bintang Real Madrid, Jude Bellingham, mengaku frustasi dengan cedera terbarunya. Pasalnya, kompetisi 2024/2025 baru saja dimulai, dan dia memiliki peran penting dalam skuat asuhan Carlo Ancelotti.

Gelandang 21 tahun itu mengalami cedera otot di kaki kanannya. Dengan cedera tersebut, Bellingham diperkirakan bakal absen membela El Real hingga akhir September mendatang.

Cedera itu menuntut Ancelotti berpikir keras untuk menjalani pertandingan mendatang tanpa salah satu pemain kunci. Hal sama juga dirasakan Timnas Inggris yang akan melakoni Liga Bangsa-Bangsa bulan depan.

"Tidak ada yang lebih saya benci daripada absen dari pertandingan, tetapi mencoba melihat sisi positifnya dan mungkin tubuh saya memberi tahu saya bahwa ia perlu sedikit istirahat setelah tahun yang sibuk," tulis Bellingham di media sosialnya.

"Saya sangat frustrasi, tetapi saya akan mendukung para pemain seperti penggemar hingga saya dapat bergabung kembali dengan mereka dalam bentuk terbaik dan terkuat saya. Terima kasih atas pesan perhatian dan dukungan Anda," dia menambahkan.

Dikutip dari Goal pada Sabtu (24/8), cedera ini berat untuk Bellingham yang memainkan peranan penting dalam upaya Real Madrid memenangkan Liga Champions dan La Liga musim lalu. Dia juga mengantarkan Inggris ke final Euro 2024 meski kalah dari Spanyol.

Jadwal pertandingan yang lebih padat disebut-sebut sebagai penyebab cedera Bellingham. Setelah Euro 2024, dia hanya beristirahat selama tiga minggu, sebelum kembali berlatih pramusim bersama Los Blancos.

KEYWORD :

Jude Bellingham Real Madrid Cedera Otot




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :