AS Monaco merayakan kemenangan atas Barcelona (Foto: Goal)
Paris, Jurnas.com - AS Monaco sukses mengamankan tiga poin dari pertandingan perdana Liga Champions 2024-2025 ketika menjamu Barcelona, pada Jumat (20/9) dini hari.
Bintang tim nasional Nigeria, George Ilenikhena, menjadi pahlawan tuan rumah saat masuk dari bangku cadangan. Dia mencetak gol hanya 10 menit setelah menggantikan Breel Embolo.
El Blaugrana bermain dengan 10 orang sejak menit ke-10, ketika Eric Garcia diusir wasit karena melakukan pelanggaran di depan kotak penalti. Keunggulan jumlah ini dimanfaatkan Monaco untuk mencetak gol pembuka melalui Maghnes Akliouche pada menit ke-16.
Sayangnya, keunggulan itu hanya bertahan 16 menit. Bintang muda Barcelona, Lamine Yamal, mencetak gol indah pada menit ke-28 untuk menyamakan kedudukan sebelum turun minum.
Pada babak kedua, Monaco melakukan sejumlah pergantian, termasuk menarik Embolo dengan memasukkan Ilenikhena, serta memberikan kesempatan kepada Folarin Balogun menggantikan Takumi Minamino.
Balogun sebelumnya kesulitan mendapatkan menit bermain musim ini karena belum menjadi titik fokus serangan Monaco. Dia hanya bermain selama 160 menit di Ligue 1 serta 90 menit dalam pertandingan eksibisi Trofeo Joan Gamper.
Keputusan ini terbukti ampuh. Pada menit ke-71, Ilenikhena menerima umpan jauh dari Vanderson untuk menaklukkan kiper Ter Stegen sekaligus mengamankan tiga poin penuh.
AS Monaco vs Barcelona George Ilenikhena Liga Champions