Minggu, 06/10/2024 01:23 WIB

Engineplus Hadirkan Nissan Z Liberty Walk Pertama di IMX 2024

Nissan Z yang telah dimodifikasi oleh Liberty Walk, menjadi yang pertama di Indonesia, siap menarik perhatian di IMX 2024

Nissan Z dengan body kit Liberty Walk siap guncang IMX 2024 (Istimewa)

Serpong, Jurnas.com - Siap-siap terpukau! Engineplus, bengkel modifikasi ternama Tanah Air, membawa kejutan besar di ajang Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2024. Untuk pertama kalinya di Indonesia, sebuah Nissan Z dengan body kit Liberty Walk (LBWK) yang ikonik akan dipamerkan.

Nissan Z yang telah dimodifikasi oleh Liberty Walk, menjadi yang pertama di Indonesia, siap menarik perhatian di IMX 2024.

Dengan desain body kit widebody yang khas, mobil sport ini menunjukkan kesan yang lebih eksklusif. Selain penampilannya yang menawan, peningkatan performa mesin juga akan memberikan pengalaman berkendara bagi pengemudi.

Modifikasi ini menjadikan Nissan Z terlihat lebih menawan. Penambahan velg RS Watanabe yang bergaya sporty memberikan sentuhan akhir pada penampilannya. Untuk meningkatkan responsivitas dalam pengendalian, suspensi coilover Aragosta 3 way dipilih. Kombinasi dari modifikasi ini membuat Nissan Z tampil lebih anggun.

Dengan pemasangan AMS Alpha 5 Performance, sebuah sistem peningkatan performa, mesin Nissan Z mampu menghasilkan tenaga yang jauh lebih besar. Dilengkapi dengan exhaust system Boost Logic, suara mesin menjadi lebih agresif dan responsif.
.
Nissan Z ini direncanakan untuk diuji performanya di sirkuit. "Selain aspek desain, mobil ini akan mengalami peningkatan performa dengan target 750 WHP," ungkap Luckas DT dari Engineplus.

IMX 2024 adalah acara tahunan terbesar di Asia Tenggara yang akan berlangsung pada tanggal 4 hingga 6 Oktober 2024 di ICE BSD, Tangerang, dan akan menampilkan berbagai mobil modifikasi.

Dengan mengusung tema “Road to the World”, IMX 2024 akan memamerkan berbagai mobil modifikasi unggulan dari berbagai aliran, mulai dari modifikasi yang ekstrem hingga yang elegan.

Tiga unit mobil Super Giveaway menjadi sorotan di IMX 2024. Tiga mobil ini merupakan hasil modifikasi dari para tokoh ternama: Gran Max GH Style oleh Gofar Hilman, Reccoba hasil kolaborasi Arif Brata dan Gofar Hilman, serta Wuling Binguo EV milik Cipung yang dimodifikasi dengan konsep unik dari Raffi Ahmad dan team NMAA.

Semua pengunjung IMX 2024 memiliki kesempatan untuk mendapatkan Wuling Binguo EV milik Cipung, cukup dengan membeli tiket on the spot IMX 2024 seharga Rp 100.000.

Jika menggunakan fasilitas BCA seperti kartu kredit, QRIS BCA, maupun paylater BCA, pengunjung bisa menikmati diskon tiket 50 persen untuk 500 pengunjung pertama yang datang setiap harinya. 

KEYWORD :

IMX 2024 Nissan Z Liberty Walk EnginePlus




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :