Minggu, 06/10/2024 19:33 WIB

Cedera ACL, Akankah Musim Ini Berakhir bagi Carvajal?

Cedera ACL umumnya akan membuat seorang pesepak bola absen selama beberapa bulan hingga satu tahun, tergantung pada tingkat keparahan. 

Bek sayap Real Madrid, Dani Carvajal mengalami cedera ACL (Foto: Goal)

Madrid, Jurnas.com - Bek sayap Real Madrid, Dani Carvajal, mengalami cedera ligamen (ACL) mengerikan dalam pertandingan melawan Villareal di Santiago Bernabeu, pada Minggu (6/10) dini hari.

Dalam menit tambahan babak kedua, pemain 32 tahun itu terpaksa ditandu dari lapangan karena cedera yang membuat pemain senior El Real tersebut menangis.

Dia lalu mengonfirmasi di Instagram bahwa dirinya akan menjalani operasi dan absen dalam berbagai pertandingan Los Blancos selama beberapa bulan ke depan.

"Cedera ligamen krusiat yang serius telah dikonfirmasi. Saya harus menjalani operasi dan tidak boleh bermain selama beberapa bulan," tulis Carvajal di akun Instagram pribadinya.

"Saya sudah tidak sabar untuk memulai pemulihan dan kembali seperti binatang buas. Terima kasih banyak atas pesan-pesan kali, saya merasa sangat dicintai," dia menambahkan.

Cedera ACL umumnya akan membuat seorang pesepak bola absen selama beberapa bulan hingga satu tahun, tergantung pada tingkat keparahan. Karena itu, bukan tak mungkin Carvajal akan menghabiskan sisa musim ini di ruang pemulihan.

Yang jelas, kehilangan Carvajal akan menjadi pukulan bagi tim asuhan Carlo Ancelotti musim ini. Dengan demikian, upaya El Real mendatangkan Trent Alexander-Arnold dari Liverpool tampaknya tak akan sekadar wacana belaka.

KEYWORD :

Cedera ACL Dani Carvajal Real Madrid




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :