Sabtu, 23/11/2024 10:00 WIB

Spekulasi Pemecatan Ten Hag Pengaruhi Para Pemain MU

Bek veteran Manchester United (MU), Jonny Evans, mengatakan bahwa spekulasi pemecatan manajer Erik ten Hag turut mempengaruhi para pemain Setan Merah.

Manajer MU, Erik ten Hag dalam sesi latihan (Foto: The Guardian)

London, Jurnas.com - Bek veteran Manchester United (MU), Jonny Evans, mengatakan bahwa spekulasi pemecatan manajer Erik ten Hag turut mempengaruhi para pemain Setan Merah.

Ten Hag kembali gagal memetik poin sempurna sekaligus mencatatkan delapan pertandingan tanpa kemenangan di Liga Premier, usai ditahan imbang 0-0 oleh Aston Villa pada Minggu (6/10) malam.

"Itu memang memengaruhi para pemain. Itu juga ada dalam pikiran kami. Saya rasa semakin banyak pengalaman yang saya miliki dalam karir saya, saya memastikan bahwa saya melakukan segala yang saya bisa untuk siap dan memberikan semua yang saya bisa untuk tim," kata Evans dikutip dari Goal pada Senin (7/10).

United mengalami awal terburuk sepanjang sejarah di Liga Primer dan kini berada di posisi ke-14 klasemen sementara. MU hanya unggul lima poin dari zona degradasi dan tertinggal enam poin dari zona empat besar.

Namun, Evans memastikan bahwa saat ini seluruh punggawa tim berusaha menampilkan permainan terbaik untuk berkompetisi semaksimal mungkin musim ini.

"Anda tidak akan pernah bisa melihat semua orang tersedia sepanjang musim. Yang penting semua orang yang datang siap untuk bermain saat mereka siap," dia menambahkan.

Setelah jeda internasional, MU akan menghadapi Brentford di Liga Premier. Namun, nasib Ten Hag tetap belum menemui kejelasan. Tak menutup kemungkinan, INEOS, pemilik MU, akan mencari pengganti pelatih asal Belanda itu.

KEYWORD :

Manchester United Erik ten Hag Liga Premier




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :