Senin, 07/10/2024 17:31 WIB

Pogba dan Juventus Sepakat Berpisah usai Pemotongan Sanksi

Paul Pogba dan Juventus akhirnya sepakat menyudahi kontrak, setelah Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) mengabulkan banding sang gelandang dalam kasus doping.

Gelandang Juventus, Paul Pogba (Foto: Goal)

Turin, Jurnas.com - Paul Pogba dan Juventus akhirnya sepakat menyudahi kontrak, setelah Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) mengabulkan banding sang gelandang dalam kasus doping.

Pogba awalnya disanksi larangan bermain selama empat tahun karena gagal dalam tes doping. Namun, CAS menerima banding dan memutuskan pengurangan menjadi 18 bulan. Dengan demikian, dia seharusnya bisa kembali merumput pada 2025 mendatang.

Meski kontrak Pogba di Turin masih tersisa hingga Juni 2026 mendatang, karirnya bersama Si Nyonya Tua telah berakhir. Menurut laporan Goal pada Senin (7/10), kedua belah pihak memutuskan sepakat berpisah, dan Pogba siap mencari klub baru.

"Pogba yakin awal yang baru di luar Juventus adalah solusi terbaik untuk karirnya," demikian laporan Goal yang mengutip pakar transfer sepak bola, Fabrizio Romano.

Diketahui, Pogba belum pernah bermain secara kompetitif sejak September 2023, saat tampil sebagai pemain pengganti melawan Empoli. Dia berusia 31 tahun pada Maret mendatang, dan bertekad untuk kembali ke dunia sepak bola papan atas.

Sementara itu, CAS akan mengumumkan keputusan pengurangan larangan bermain secara resmi ini. Setelah itu, Pogba akan memiliki kesempatan untuk mencari klub baru, untuk kepindahan pada bursa musim dingin nanti.

KEYWORD :

Paul Pogba Juventus Serie A




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :