Rabu, 06/11/2024 18:29 WIB

72 Koleksi Busana Karya SMK dan PTV Tampil di JMFW 2025

72 koleksi yang lahir dari 12 SMK dan PTV memukau penonton JMFW 2025 yang hadir di ICE BSD Convention Center, Banten

Irjen Kemdikbudristek, Chatarina Muliana Girsang, di panggung JMFW 2025 (Foto: Muti/Jurnas.com)

Jakarta, Jurnas.com - Satuan pendidikan vokasi kembali unjuk kebolehan di panggung Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW). Kali ini, 72 koleksi yang lahir dari 12 sekolah menengah kejuruan (SMK) dan perguruan tinggi vokasi (PTV) memukau penonton yang hadir di ICE BSD Convention Center, Banten, pada Sabtu (12/10) kemarin.

Plt Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek), Tatang Muttaqin mengatakan bahwa partisipasi vokasi di JMFW memasuki tahun ketiga. Dan dalam JMFW 2025 kali ini, jumlah koleksi yang dihadirkan bertambah.

"Tahun lalu total 60 looks, sedangkan tahun ini ada 72 looks. Dari yang diajukan sedemikian banyak, yang terpilih dan terkurasi ada 12 satuan pendidikan," kata Tatang kepada awak media.

Adapun 12 satuan pendidikan vokasi yang terpilih ialah SMK Negeri 1 Salatiga, SMK Negeri 3 Cimahi, SMK Negeri 4 Banjarmasin, SMK Negeri 3 Manokwari, SMK Negeri 2 Temanggung, SMK Negeri 1 Bintan Timur, SMK Negeri 1, SMK Negeri 1 Pringapus, SMK Negeri 1 Turen, SMKN Negeri 1 Pelaihari, SMK Negeri 1 Tengaran, SMK Negeri 6 Padang, dan ISI Yogyakarta.

"Kurator profesional melihat. Dari ratusan yang dipilih itu yang terbaik. Padahal yang ratusan itu akan banyak dari pulau-pulau kayak Jawa atau Sumatera, tapi yang terpilih faktanya dari Papua dan Kalimantan," ujar Tatang.

Sementara itu, Direktur Mitras DUDI Ditjen Pendidikan Vokasi, Adi Nuryanto mengatakan ajang JMFW tak hanya menjadi ruang bagi insan vokasi untuk menunjukkan kreativitas dan keunikan lokal, namun juga mendorong lahirnya talenta desainer muda.

Dia menyebut memasuki tahun ketiga keikutsertaan satuan pendidikan vokasi di JMFW, proses seleksi semakin ketat. Jumlah looks yang tampil di JMFW 2025 pun akhirnya bertambah.

"Terdapat 400 lebih yang mendaftar untuk unjuk gigi di panggung JMFW. Mulanya tersaring menjadi 50, lalu dari hasil para kurator, kami memilih 12 satuan pendidikan vokasi," kata Adi.

Panggung JMFW 2025 kian menarik dengan tampilnya Sekretaris Jenderal Kemdikbudristek, Suharti, dan Inspektur Jenderal Kemdikbudristek, Chatarina Muliana Girsang, di atas catwalk. Keduanya tampak anggun mengenakan fesyen karya siswa vokasi.

"Namanya Sarang Laba-Laba dari SMKN 1 Pringapus. Dua-duanya. Kita berikan dua pilihan, beliau memilih yang itu," Adi menambahkan.

Mendikbudristek, Nadiem Anwar Makarim menyampaikan sambutannya di acara ini secara daring. Dalam pidatonya, Nadiem mengapresiasi konsisten vokasi di bidang fesyen hingga berhasil masuk dalam katalog ekspor Kementerian Perdagangan RI.

KEYWORD :

JMFW 2025 Jakarta Muslim Fashion Week Kemdikbudristek Ditjen Diksi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :