Selasa, 15/10/2024 15:20 WIB

Jarang Main di Ajax, Henderson Ingin Pulang Kampung

Jordan Henderson tampaknya bakal mengakhiri petualangannya di Ajax, menyusul minimnya menit bermain di klub Eredivisie tersebut musim ini

Gelandang Ajax, Jordan Henderson (Foto: Goal)

Amsterdam, Jurnas.com - Jordan Henderson tampaknya bakal mengakhiri petualangannya di Ajax, menyusul minimnya menit bermain di klub Eredivisie tersebut musim ini. Dia dikabarkan terbuka kembali ke Inggris, hanya setahun setelah meninggalkan Liverpool.

Henderson yang menandatangani kontrak dengan Ajax pada Januari lalu, baru dua kali tampil sebagai starter di Eredivisie musim ini. Situasi ini menarik perhatian sejumlah klub Liga Premier dan Championship.

Menurut laporan FootballInsider yang dikutip Goal pada Selasa (15/10), Sunderland sedang mengusahakan kesepakatan untuk memboyongnya pada bursa transfer Januari mendatang.

Laporan itu menambahkan bahwa Henderson akan kembali bergabung dengan klub masa kecilnya, tempat dia bermain sebelum bermain untuk Liverpool pada 2011. Apalagi The Black Cats saat ini memuncaki klasemen Championship dan memasang target promosi ke Liga Premier.

Kepindahan ke Sunderland tampaknya menguntungkan semua pihak, tetapi muncul kekhawatiran masalah pajak dapat menghalangi kembalinya Henderson ke Inggris.

Diketahui, Henderson mengalami masa-masa sulit sejak meninggalkan Liverpool pada musim panas 2023. Dia kemudian menyebut keputusannya bergabung dengan klub Liga Pro Saudi, Al-Ettifaq, sebagai kesalahan karena mengejar uang semata.

KEYWORD :

Jordan Henderson Ajax Sunderland




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :