Kamis, 24/10/2024 17:27 WIB

Gasak Sparta Praha, City Pecahkan Rekor MU Berusia 15 Tahun

City baru saja mencatatkan rekor unik yang dipegang oleh Manchester United (MU) sejak 15 tahun lalu.

Bek Manchester City Josko Gvardiol (Liga Inggris)

London, Jurnas.com - Manchester City meraih kemenangan telak dalam pertandingan Liga Champions melawan Sparta Praha di Stadion Etihad pada Kamis (24/10) dini hari.

The Citizen menang 5-0 melalui dua gol Erling Haaland, dan tiga gol lainnya masing-masing dicetak oleh Phil Poden, John Stones, dan Matheus Nunes. Ini merupakan kemenangan terbesar di laga ketiga kompetisi klub elit Eropa.

Hingga pekan ketiga, tiga klub Inggris sukses bercokol di pemuncak klasemen Liga Champions. Aston Villa berada di peringkat teratas dan disusul oleh Liverpool dengan poin sembilan usai menyapu bersih tiga laga. Sementara City di posisi ke-3.

Hasil ini sudah cukup untuk melejitkan tim asuhan Pep Guardiola untuk melaju ke Babak Ketiga, berkat selisih gol yang lebih baik dari enam tim lainnya yang juga mengantongi tujuh poin.

Adapun selain mengantongi dua kemenangan dari tiga laga Liga Champions musim ini, City baru saja mencatatkan rekor unik yang dipegang oleh Manchester United (MU) sejak 15 tahun lalu.

Rekor itu ialah pertandingan Liga Champions ke-26 berturut-turut tanpa terkalahkan, sekaligus menandai rekor terpanjang dalam sejarah turnamen elit Eropa ini, sebagaimana laporan Sports Mole.

Meskipun hanya mencapai perempat final musim lalu, tersingkirnya City terjadi setelah dua kali seri dengan Real Madrid, yang berujung pada kekalahan adu penalti, yang secara teknis City tidak kalah dalam pertandingan tersebut.

Rekor sebelumnya dipegang oleh Setan Merah ketika menjalani 25 pertandingan tanpa kalah di Eropa antara 2007 dan 2009. Sementara City yang pernah juara Liga Champions pada musim 2022-2023, belum pernah kalah sejak keok dari Real Madrid di Santiago Bernabeu pada Mei 2022.

KEYWORD :

Manchester City Rekor Pertandingan Liga Champions




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :