Rabu, 27/11/2024 12:34 WIB

Pesan Presiden Prabowo: Yang Kalah Harus Bekerja Sama

Yang menang harus menjadi pemimpin untuk semua. Yang penting melayani rakyat, bekerja untuk rakyat. Saya kira itu.

Presiden Prabowo Subianto menggunakan hak suara di Pilkada 2024 di TPS 08 Desa Bojongkoneng, Bogor pada Rabu, 27 November 2024. (Foto: Dok. Sinpo)

Jakarta, Jurnas.com - Presiden RI Prabowo Subianto menyampaikan pesan kepada calon kepala daerah yang bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini menyerukan, semua kepala daerah yang kalah dalam kontestasi harus tetap bekerja sama.

"Yang kalah harus bekerja sama," ujar Prabowo di TPS 08 Desa Bojongkoneng, Bogor pada Rabu (27/11).

Dia berujar, kontestasi Pilkada pasti ada yang menang dan ada yang kalah. Pemenang Pilkada harus selalu mengutamakan rakyat.

"Yang menang harus menjadi pemimpin untuk semua," kata Prabowo.

"Yang penting melayani rakyat, bekerja untuk rakyat. Saya kira itu," tambahnya.

Sebagai informasi, Sebanyak 203.657.354 pemilih terdaftar dalam daftar pemilih tetap (DPT) Pilkada serentak 2024 yang diselenggarakan di 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota pada Rabu, 27 November 2024 hari ini.

Mereka akan menggunakan hak pilihnya di 435.296 TPS yang tersebar di seluruh Indonesia. Secara keseluruhan, DPT itu terdiri atas 101.645.993 laki-laki dan 102.011.361 perempuan.

 

 

KEYWORD :

Pilkada 2024 Presiden RI Prabowo Subianto kepala daerah




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :