Minggu, 29/12/2024 13:08 WIB

Ketergantungan Arsenal ke Saka Bisa Berbuah Petaka

Ketergantungan Arsenal terhadap Bukayo Saka mesti diakhiri jika ingin menjadi penantang serius gelar Liga Premier musim ini

Winger Arsenal, Bukayo Saka, mencetak gol ke gawang AS Monaco (Foto: Goal)

London, Jurnas.com - Ketergantungan Arsenal terhadap Bukayo Saka mesti diakhiri jika ingin menjadi penantang serius gelar Liga Premier musim ini. Demikian anggapan mantan pesepak bola Liverpool sekaligus pundit Jamie Carragher.

Menurut Carragher, tim asuhan Mikel Arteta membutuhkan tambahan amunisi di sektor sayap kanan. Saka yang sejauh ini menjadi andalan, memikul beban yang terlalu besar jika The Gunners tak memiliki pelapis yang layak.

Arsenal perlu menyegarkan diri pada tahun 2025. Mereka kekurangan di area menyerang jika dibandingkan dengan Liverpool dan Chelsea,” kata Carragher dikutip dari Telegraph pada Sabtu (28/12).

“Slot (manajer Liverpool) memiliki lima penyerang untuk dipilih, dan mereka memiliki profil yang berbeda. Arteta terlalu bergantung pada pemain yang sama, tidak lebih dari Bukayo Saka,” dia menambahkan.

Saat ini Arsenal harus bermain tanpa Saka. Kelebihan beban jam bermain yang dia alami, membuat winger Inggris tersebut mengalami cedera hamstring dan memaksanya rehat selama dua bulan ke depan.

“Setiap tim akan kehilangan pemain di kelasnya, tetapi reaksi terhadap cedera hamstring Saka menunjukkan bahwa dia telah membawa terlalu banyak tanggung jawab,” ujar Carragher.

The Gunners akan kembali bertanding ketika menjamu Brentford di Stadion Emirates pada 1 Januari 2025 mendatang. Kemenangan dibutuhkan untuk menjaga selisih enam poin dari Liverpool di puncak klasemen sementara Liga Premier.

KEYWORD :

Bukayo Saka Arsenal Liga Premier




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :