Pemain Wolves, Matheus Cunha (Foto: Goal)
London, Jurnas.com - Penyerang Wolverhampton Wanderers, Matheus Cunha, tampaknya akan menandatangani kesepakatan perpanjangan kontrak baru di tengah minat dari Manchester United (MU) dan Arsenal.
Meski demikian, menurut laporan The Sun yang dikutip Sky Sports pada Minggu (12/1), kemungkinan meninggalkan Molineux pada bursa transfer Januari ini tetap terbuka.
Awal pekan ini laporan mencuat bahwa Cunha masih mempertimbangkan pilihannya, sebelum memutuskan untuk menandatangani kontrak baru dengan Wolves. Diskusi panjang juga terus berlangsung.
Namun, menurut sumber anonim yang dikutip Sky Sports menyatakan bahwa kesepakatan perpanjangan kontrak hampir disetujui oleh pemain Brasil tersebut.
Sementara itu, saat ini baik MU maupun Arsenal tetap mengawasi situasi Cunha di Wolves. Jika sang pemain memilih hengkang, maka dua raksasa Inggris siap bertarung untuk memperebutkan jasa pemain depan serba bisa itu.
Saat ini Cunha memiliki sisa kontrak lebih dari dua tahun, dan dirinya bertekad untuk membantu Wolves bertahan di Liga Premier musim ini. Apalagi, sejauh ini dia telah mencatatkan 10 gol dan empat assist dari 19 penampilan di Liga Premier.
Diketahui, Cunha didatangkan dari Atletico Madrid pada Januari 2023 lalu dengan status pinjaman. Wolves kemudian mempermanenkan jasa pemain 25 tahun itu enam bulan setelahnya.
Matheus Cunha Wolves Liga Premier