Rabu, 05/03/2025 00:10 WIB

Cech Sebut Keputusan Arsenal Jual Martinez Tepat, Kenapa?

Legenda Chelsea, Petr Cech, menilai keputusan Arsenal menjual Emiliano Martinez beberapa tahun lalu ke Aston Villa sudah tepat

Penjaga gawang Timnas Argentina, Emiliano Martinez (Foto: Goal)

London, Jurnas.com - Legenda Chelsea, Petr Cech, menilai keputusan Arsenal menjual Emiliano Martinez beberapa tahun lalu ke Aston Villa sudah tepat, meskipun penjaga gawang tersebut sukses meraih gelar Piala Dunia bersama Argentina pada 2022 lalu.

Martinez sempat disebut-sebut sebagai pengganti Cech yang memilih pindah ke Arsenal pasca mengalami penurunan karier di Chelsea. Namun, Martinez harus berjuang bertahun-tahun untuk mendapatkan kesempatan bermain di tim senior.

Penantiannya berakhir ketika menggantikan Bernd Leno selama Project Restart. Kala itu, Leno yang tampil sebagai kiper utama mengalami cedera, dan Martinez sebagai pelapis tampil mengesankan.

Namun, The Gunners memutuskan untuk menjual kiper kontroversial tersebut dengan harga 20 juta pounds ke Villa pada September 2020 lalu.

Selepas berpisah dari Arsenal, Martinez mendulang kesuksesan besar. Dia menjuarai Piala Dunia 2022 bersama Argentina dan membantu Albiceleste mengamankan dua gelar Copa America.

Dia juga memainkan peran penting dalam kebangkitan Aston Villa, membantu klub tersebut meraih posisi empat besar di Liga Premier musim lalu.

"Anda selalu bisa melihat kemampuannya, tetapi ia memiliki terlalu banyak energi di Arsenal," kata Cech dikutip dari Goal pada Selasa (4/3).

"Baru setelah dia menemukan cara untuk menyalurkannya ke satu arah, dia benar-benar berkembang dan naik ke level berikutnya," dia menambahkan.

Pada 2021 lalu, Martinez mengungkapkan bahwa kecintaannya terhadap Arsenal masih besar. Dia juga tidak pernah menyembunyikan rasa sayangnya terhadap klub yang bermarkas di Emirates Stadium itu.

"Mereka tidak bisa menjamin saya akan bermain di pertandingan yang saya butuhkan, jadi saya pikir jika mereka tidak bisa menjamin saya akan bermain di pertandingan yang saya butuhkan, maka saya akan pindah," ujar Martinez.

KEYWORD :

Emiliano Martinez Liga Premier Aston Villa Arsenal




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :