
Ilustrasi mudik lebaran. (Net)
Jakarta, Jurnas.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno mengaku bersyukur tiket Mudik Gratis 2025 yang disediakan Pemprov DKI Jakarta ludes dipesan oleh calon penumpang yang akan mudik lebaran.
"Kami menyiapkan kapasitas 22.000 tempat duduk, kalau habis Ahamdulillah. Tadi kita khawatir tiketnya tidak laku," kata Rano saat ditanya terkait tiket mudik gratis di Jakarta, Sabtu (8/3/2025).
Menurut dia, untuk menyediakan tiket kembali tentu tidak mudah karena program mudik gratis 2025 pun sudah direncanakan jauh-jauh hari.
Apalagi, kata dia, program serupa juga digelar kementerian, lembaga, dan badan usaha lainnya sehingga untuk mendapatkan bus juga tidak mudah.
"Masalahnya begini, tidak mudah mencari armada, tidak mudah mencari bus, ini kita sudah booking (pesan) lama," kata dia.
Namun, kata Rano, kemungkinan masih ada cadangan untuk kuota mudik gratis, tetapi yang pasti cadangannya tidak banyak.
Program mudik gratis dari Pemprov DKI Jakarta disambut antusias oleh masyarakat, di mana pada hari pertama pendaftaran kuota langsung penuh.
"Kuota mudik gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 sudah habis," tulis akun media sosial Instagram Dishub DKI Jakarta yang dikutip di Jakarta, Sabtu (8/3/2025).
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyiapkan sebanyak 521 unit bus dengan 22.403 tempat duduk (kursi) dalam program Mudik Gratis 2025 yang pendaftarannya mulai dibuka pada 7 Maret 2025.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo di Jakarta, Kamis (6/3), menyiapkan 521 bus dan 20 truk untuk di masa arus mudik dan balik Lebaran 2025.
"Sebanyak 293 bus disiapkan saat arus mudik dengan kuota 12.599 orang, sedangkan saat arus balik sebanyak 228 bus disiapkan untuk mengangkut 9.804 orang," kata Syafrin.
Kemudian, untuk truk, baik saat arus mudik maupun balik, masing-masing sebanyak 10 unit disiapkan untuk mengangkut 300 unit motor.
Adapun kelengkapan administrasi yang dibutuhkan untuk mengikuti program ini yakni Kartu Keluarga (KK), diutamakan KTP DKI Jakarta, dan STNK (jika membawa motor). Setiap pendaftar dapat menambahkan maksimal tiga anggota keluarga dalam satu KK.
KEYWORD :Mudik Bersama Pemprov DKI Rano Karno